TeknoFlas.com – Baru-baru ini muncul nama smartphone Android baru yakni Newkia, ponsel ini ternyata adalah buatan mantan karyawan Nokia. Ponsel dengan Nama Newkia ini kabarnya akan bersaing di pasar smartphone dunia mulai 2014 nanti.
Seperti dikutip TeknoFlas dari TheTechJournal, Senin (9/9/2013) Newkia sendiri adalah ponsel Android karya dari mantan CEO Nokia Asia Pasifik, Thomas Zilliancus. Mantan karyawan Nokia tersebut ingin mengembangkan handset Android yang lebih baik.
Zilliancus sangat optimis jika nantinya Newkia mampu bersaing di pasar smartphone dunia, mengingat banyak sekali yang menginginkan Nokia bekerja dengan Android. Nantinya hal tersebut akan terwujud melalui Newkia dengan perusahaan yang baru dan berbeda.
Menrutu Zilliancus Nokia dengan Windows Phone memang dilengkapi dengan perangkat keras yang baik, namun tidak membawa keberhasilan. Maka dari itu dirinya mengedepankan Newkia untuk menjadi perangkat yang dapat bersaing dengan vendor-vendor besar.