TeknoFlas.com – Sebuah langkah besar tengah diambil HTC. Perusahaan gadget asal Taiwan ini dikabarkan tengah menyiapkan sistem operasi baru buatannya sendiri. Hanya saja belum diketahui apakah OS buatan HTC ini murni sistem operasi baru atau kah hanya modifikasi dari OS Android yang telah ada.
Dikutip TeknoFlas dari laman Ubergizmo, Rabu (28/8/2013) yang menyebutkan bahwa nantinya sistem operasi buatan HTC ini akan pertama kali diluncurkan untuk pasar gadget China saja. Selain itu, sistem operasi ini juga akan terintegrasi dengan layanan internet lokal di China seperti Weibo.
Jika sistem operasi baru buatan HTC ini berhasil diluncurkan, tentunya mereka akan menyuguhkan sesuatu yang baru dan berbeda di pasaran gadget. Namun di sisi lain tentunya akan muncul pertanyaan besar, yakni akankah sistem operasi milik HTC ini nantinya juga diminati oleh para pengguna gadget di dunia? Kita tunggu saja perkembangan selanjutnya.