Teknoflas.com – Founder dari perusahaan Apple, Steve Wonzniak membuat pendapat yang mungkin bisa tergolong mencengangkan. Woz panggilan Steve Wonzniak, walaupun founder Apple, tetapi dinilai tidak berat sebelah dan bahkan tidak segan memuji platform yang dinilai lebih baik tidak heran Pendapat Steve Wonzniak di dunia IT ditunggu-tunggu banyak pihak.
Dalam sebuah Artikel di Street Insider, menurut Woz, bahwa Blackberry untuk di masa mendatang harus berpindah ke OS yang selama ini menjadi kompetitornya, yakni Android. Blackberry pada akhirnya harus mengandalkan reputasi baiknya sebagai produsen hardware. Bahkan ada statement yang cukup mengejutkan bahwa perusahaan yang didirikannya bersama Steve Jobs pada tahun 1976 tersebut mulai tidak mampu membuat terobosan-terobosan untuk bersaing dengan kompetitor yang sekarang di dominasi smartphone berbasis Android.
Apple menurut Steve Wonzniak hanya mengandalkan pencitraan produknya sebagai produk yang tergolong Premium, Dalam iklan yang menampilkan PC dan Mac, komputer Mac selalu digambarkan sebagai barang yang keren tetapi lambat laun kini kesan keren dari Apple perlahan mulai memudar.