TeknoFlas.com – Kabar terbaru datang dari smartphone besuta Nokia. Nokia berbasis Windows Phone, Lumia 925 dikabarkan akan segera meluncur ke pasar gadget Filipina. Smartphone teranyar Nokia ini akan meluncur tepatnya pada 16 Agustus mendatang.
Seperti yang TeknoFlas lansir Softpedia (2/8/2013), dikabarkan akan hadir dengan satu varian internal memori saja dengan besaran 16GB untuk Nokia Lumia 925 ini. Smartphone ini akan dibanderol sebesar USD 540 atau sekitar Rp 5,4 juta untuk Nokia Lumia 925 varian 16GB tersebut.
Nokia Lumia 925 sendiri merupakan salah satu smartphone high-end buatan perusahaan asal Finlandia dengan mengusung spesifikasi seperti layar AMOLED 4,5 inci, prosesor dual-core 1,5 GHz Snapdragon, dan kamera canggih dengan sensor kamera 8MP. Kapan Nokia Lumia 925 ini beredar di pasar gadget Indonesia?