TeknoFlas.com – Meskipun banyak sekali produsen gadget terkemuka mengeluarkan smartphone-smartphone terbaru, tak menyurutkan pabrikan lokal untuk bersaing. Salah satunya Advan yang meluncurkan smartphone Vandroid S5-F. Advan Vandroid S5-F hadir dengan spesifikasi mantap.
Dikutip dari Tabloid Pulsa, Jumat (26/07/2013), smartphone ini dibekali layar 5,7 inci dengan resolusi 1280×720 piksel, Vandroid S5-F memiliki kemampuan multi-touch hingga 5 sentuhan. Dengan layar IPS, membuat tampilan semakin jernih serta sudut pandang yang luas. Advan S5-F mengusung prosesor quad-core 1.2GHz dengan RAM sebesar 1GB dan memory internal sebesar 4GB.
Tak hanya itu, smartphone ini dibekali slot kartu microSD yang bisa Anda maksimalkan untuk penyimpanan data. Advan Vandroid S5-F berjalan pada OS Android 4.1 Jelly Bean. Untuk kamera, disematkan dual kamera dengan 13 MP dibagian belakang serta 3MP dibagian depan.
Dari segi konektivitas, Advan S5-F sudah dibekali dengan beragam fasilitas pendukung yang mumpuni seperti kemampuan Dual SIM Dual Standby yang dilengkapi dengan akses 3G/HSDPA, serta koneksi WiFi untuk browsing dan download. Keseluruhan spesifikasi ini dibekali baterai berkapasitas 2500mAh.
Belum ada informasi terkait harga yang dibanderol, namun smartphone ini diperkirakan akan dibanderol dengan harga berkisar Rp 2 juta-an mengingat spesifikasi yang disematkan didalamnya.