TeknoFlas.com – HTC secara resmi mengumumkan HTC One Mini beberapa hari yang lalu. Apa yang menjadi perbedaan dengan pendahulunya HTC One? Berikut ini TeknoFlas merangkum beberapa perbedaan yang ada pada kedua smartphone antar HTC One dan HTC One Mini dari beberapa sumber.
Desain
Untuk desain, jelas terlihat perbedaan kedua smartphone ini bila dilihat dari segi ukuran. HTC One memiliki ukuran 137,4 x 68,2 x 9,3 dan berat 143 gr, sedangkan HTC One mini hanya memiliki ukuran 132 x 63,2 x 9,25 mm dan berat 122 gr. Perbedaan selanjutnya terletak pada ukuran layar, HTC One mini memilik layar 4,3 inci, sedangkan original One memiliki layar 4,7 inci.
Prosesor
HTC One bersenjatakan chipset Qualcomm Snapdragon 600 yang mengusung prosesor quad-core Krait 300 dengan kecepatan 1,7GHz dengan memori RAM 2GB dan grafis dari Adreno 320. HTC One Mini ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 400 MSM8930 yang mengusung prosesor Krait dual-core dengan kecepatan 1,4GHz yang dipadukan dengan grafis dari Adreno 305 dan memori RAM sebesar 1GB.
Kamera
Kamera UltraPixel merupakan salah satu andalan flagship HTC One. HTC One mini juga didukung kamera UltraPixel, lengkap fitur dengan HTC Zoe dan video recording Full HD 1080p. HTC One mini juga masih menggunakan apertur f/2.0 dan lensa 28mm serta masih didukung LED flash, tapi sayangnya HTC One mini tidak didukung optical image stablization (OIS).
Baterai
Oleh karena memiliki chassis lebih kecil, maka HTC One mini juga memiliki kapasitas baterai lebih kecil juga. HTC One mini menggunakan baterai 1800 mAh, sednagkan original One menggunakan baterai 2300 mAh.