K-Touch S100 Titan Phablet Android Harga 2 Jutaan

TeknoFlas.com – Setelah beberapa waktu yang lalu K-Touch merilis smartphone K-Touch Lotus II, K-Touch sepertinya sedang mempersiapkan perangkat terbarunya yaitu K-Touch S100 Titan yang dikabarkan menggunakan layar sebesar 5.3 Inch dengan resolusi qHD plus teknologi IPS dengan dukungan OGS (One Glass Solution). Dengan layar sebesar itu, perangkat terbaru K-Touch tersebut dapat dikategorikan sebagai Phablet. S100 Titan akan hadir dengan spesifikasi dan fitur yang terbilang mumpuni.

K-Touch-S100-Titan

Sistem operasinya akan digunakan Android 4.1 Jelly Bean dan untuk dapur pacunya sendiri K-Touch S100 Titan telah menggunakan prosesor Qualcomm MSM225Q Quad-core yang berkecepatan 1.2GHz dengan GPU Cortex A5 berkecepatan 1.2GHz dan Adreno 203 yang disandingkan dengan RAM sebesar 1GB. Untuk media penyimpanan internal telah disediakan ruang sebesar 4GB, namun disediakan slot microSD bila pengguna ingin memperbesar kapasitas penyimpanan.

Fitur yang dibenamkan juga tidak kalah keren seperti dukungan jaringan dual GSM/WCDMA dualband 2100 MHz dengan akses data 3G/HSDPA dan kamera yang mempunyai kualitas 8MP yang dilengkapi fitur LED flash yang dapat merekam video dengan kualitas 720 HD. Untuk harga K-Touch S100 Titan ini dalam rangka pre-order, anda dapat membelinya dengan harga 2 juta rupiah.

Baca Juga  Archos 53 Platinum, Phablet Android Prosesor Quad-Core

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *