TeknoFlas.com – Microsoft memangkas harga Tablet Surface produksinya lantaran kalah bersaing dengan vendor gadget besar lain seperti Samsung dan Apple. Microsoft memberikan diskon sebesar 30% untuk tablet Surface versi Windows RT dimana harga sebelumnya USD499 dan sekarang diturunkan menjadi hanya USD349 untuk Surface tanpa cover yang sekaligus dapat digunakan sebagai keyboard. Sedangkan untuk Tablet Surface yang dilengkapi dengan keyboard diturunkan yang semula USD 599 menjadi USD 449.
Seperti TeknoFlas kutip dari Bloomberg, Senin (15/7/2013), Chief Executive Officer Steve Ballmer mendorong perusahaan ke segmen hardware untuk meningkatkan penjualannya. Ini perlu dilakukan untuk mengatasi menurunnya permintaan akan software Windows di tengah-tengah penurunan penjualan komputer personal secara global.
Sejak rilis pada bulan Oktober tahun 2012 kemarin sebenarnya Surface disebut-sebut menjadi produk yang canggih dimana tablet tersebut merupakan gabungan dari fungsi tablet dan fitur komputer PC, namun tablet pertama besutan Microsoft ini kurang mendapat respond dalam masyarakat. karena hanya terjual 900 ribu unit saja dalam masing-masing kuartal pertama.
Sebelumnya Amazon sudah menurunkan harga Tablet Kindle HD menjadi USD169 atau setara sekitar 1,7 juta rupiah sementara Barnes & Noble menurunkan harga tablet Nook menjadi USD129 atau setara sekitar 1,3 juta rupiah. Langkah-langkah untuk menurunkan harga dari produk baik Microsoft ataupun Amazon diambil untuk tetap dapat bersaing dengan kompetitor lain agar tidak dicap sebagai produk yang gagal dipasaran.