TeknoFlas.com – Goldgenie yang merupakan vendor asal Inggris memang terkenal dengan ide dan kreasinya dalam mempersembahkan ponsel berlapis emas, beberapa ponsel yang telah berhasil dipermak dengan emas yaitu Galaxy S4, BlackBerry Q10 dan iPhone 5. Kali ini Goldgenie memperkenalkan ponsel berlapis emas terbarunya yaitu HTC One Gold Edition.
Seperti dikutip TeknoFlas dari Android Community, Senin (24/6/2013) menyebutkan bagi siapa saja yang ingin memiliki ponsel HTC One dengan berlapis emas maka harus menyiapkan dana sekitar 30 jutaan. HTC One berlapis emas 24 karat ini tersedia dalam 3 versi yaitu Gold, Platinum dan Rose Gold. Masing-masing dijual dengan harga berbeda yaitu Gold dengan harga $2.900, Platinum dibandrol $3.200 dan Rose Gold seharga $3.082.
Pengguna yang membeli ponsel berlapis emas ini akan mendapatkan kotak Cherry Oak edisi terbatas yang di dalamnya terdapat, sertifikat keaslian emas dan earphone Beats Audio. Bagaimana? tertarik dengan ponsel HTC One Gold Edition? jika sahabat TeknoFlas tertarik maka siapkan dana sekitar 30 juta untuk memesan ponsel ini, karena ponsel ini hanya bisa dibeli dengan cara memesan dan menunggu selama 21 hari.