TeknoFlas.com – Bagaimana jika smartphone Anda bisa menyelesaikan rubik? Hal inilah yang dilakukan oleh ponsel pintar Huawei Ascend P6 yang merupakan smartphone yang diklaim tertipis di dunia. Smartphone ini bisa menyelesaikan sebuah rubik cube 4 x 4 dengan menggunakan 50 langkah saja.
Dikutip TeknoFlas dari Vr-Zone, Minggu (23/6/2013), Huawei Ascend P6 dapat menyelesaikan rubik 4×4 dengan adanya bantuan dari aplikasi MultiCuber 3. Alat ini dibuat oleh insinyur ARM dan coder David Gilday yang berfungsi untuk memanfaatkan kekuatan komputasi sebuah smartphone untuk memecahkan 4 x 4 rubik cube.
Aplikasi MultiCuber 3 ini bekerja dengan menggabungkan ‘Lego Mindstorms’, algoritma dan beberapa kode lainnya guna mengambil snapshot dari kubus dan feed ke dalam ponsel. Kemudian berdasarkan foto snapshot tersebut, Multicuber menggerakkan alat serupa robot mekanis untuk mengurutkan 50 langkah secara benar untuk menyelesaikan rubik cube 4 x 4 dengan singkat. Berikut video tutorialnya!
Source : http://youtu.be/IB1NnOGNcDk
Pertanyaannya, apakah alat ini bisa bekerja di smartphone yang lain seperti Galaxy S4 ataupun iPhone?