HTC Tiara
Source : http://www.techaloud.com

Inikah Foto Resmi HTC Tiara?

TeknoFlas.com – Inikah Foto Resmi HTC Tiara? – Rumor akan kehadiran ponsel baru HTC semakin jelas, meskipun belum secara resmi diperkenalkan kemarin dikabarkan HTC Tiara resmi didaftarkan ke FCC dan kali ini telah keluar lagi sebuah bocoran foto resmi HTC Tiara.

HTC Tiara
Source : http://www.techaloud.com

Dikutip TeknoFlas dari GSMArena, Selasa (11/6/2013), HTC Tiara sangat mirip dengan HTC One SV, sedangkan untuk spesifikasi ponsel ini berada antara HTC Windows Phone 8S dan HTC Windows Phone 8X. Dengan dibekali prosesor dual-core 1.2 GHz, 1GB RAM, media penyimpanan sebesar 8GB dan layar 4,3 inci Super LCD2 serta kamera utama 8MP.

Dari kabar yang TeknoFlas terima HTC Tiara akan berjalan pada OS Windows Phone 8 dengan dukungan baterai 1.800 mAh. Belum ada informasi resmi dari HTC mengenai kapan HTC Tiara dirilis namun dari rumor yang beredar ponsel ini akan diluncurkan pada akhir bulan Juni ini.

Baca Juga  Inikah Penampakan HTC One Mini?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *