Inilah Fitur Keren Xbox One

TeknoFlas.com – Microsoft baru saja meluncurkan generasi terbaru Xbox yaitu Xbox One kemarin di Redmond, Washington. Pastinya Anda ingin mengetahui apa yang terbaru dari Xbox yang satu ini. Bagi yang penasaran, berikut fitur-fitur unggulan dari Xbox One yang TeknoFlas kutip dari Chip (22/05/2013).

Desain Baru
Xbox One 1

Tak hanya desain Xbox One yang lebih besar dan berwarna hitam elegan, perangkat controller dan Kinect juga mengalami 40 perubahan pada desainnya yang berbentuk kotak yang terlihat lebih sporty dan elegan.

Kinect Terbaru

Xbox One 2
Dengan dilengkapi kamera 1080p akurasi fitur Kinnect pada Xbox One kini lebih baik. Tak hanya mengerti gerakan dan mengenali pemain, perangkat ini juga dapat terhubung ke Skype. Microsoft juga menklaim Kinect baru ini juga dapat mendeteksi detak jantung pemainnya.

Controller Baru

Xbox One 3
Controller Xbox One kini hadir dengan baterai yang terintegrasi, lebih ergonomis, juga D-Pad dan pemicu respons yang lebih baik. Meski penampilannya tak banyak berbeda dengan versi sebelumnya, namun semakin menarik bagi penggemar game.

Hiburan Terpadu

Xbox One 4
Karena telah terintegrasi dengan TV, kolaborasi semua perangkat unit ini terlihat mirip seperti aksesoris home theater sekaligus perangkat hiburan terpadu. Fitur Instant Switching memungkinkan pergantian dari tampilan menonton TV ke tampilan browsing Intenet tanpa harus memegang remote.

Xbox On
Cukup dengan mengatakan “Xbox On”, konsol ini secara otomatis akan langsung menyala.

SmartGlass
Dengan dekungan fitur SmartGlass, pengguna dapat mengontrol Xbox One dengan berbagai smartphone dan tablet. Selain itu, konsol ini juga mendukung koneksi Wi-Fi dan Bluetooth untuk terhubung dengan perangkat lainnya.

Snap Mode
Selain berfungsi untuk bermain, Microsoft juga memungkinkan pengguna menjalankan aplikasi lain disaat yang bersamaan, salah satunya menonton film sambil melakukan video chat.

Baca Juga  Inilah 2 Game Pertama Untuk Xbox One

Xbox Live
Dilengkapi 300.000 server untuk Xbox One, memungkinkan pengguna untuk melakukan berbagai aktivitas secara bersamaan (multi tasking). Dengan dukungan beberapa cloud sevices, pengguna dapat menyimpan dan mengunggah game yang telah direkamnya. (source)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *