hotel di Pangandaran

Ulasan Beberapa Hotel di Pangandaran untuk Liburan Refreshing di Jawa Barat

TEKNOFLAS.COM – Menjadi salah satu destinasi wisata alam yang kini sangat terkenal, Pangandaran adalah sebuah kabupaten di Jawa Barat yang menjanjikan. Berada dekat dengan Cimahi, Pangandaran menawarkan atraksi wisata alam berupa pantai yang indah dan membentang luas. Jika Anda berminat untuk refreshing di pantai Pangandaran, mungkin Anda mesti membaca tentang ulasan beberapa hotel di Pangandaran berikut ini.

Daftar Isi

1. Sun In Pangandaran Hotel

Salah satu hotel di Pangandaran murah adalah hotel berbintang 3 yang terletak di Jalan Kidang Pananjung nomor 199, Pantai Timur ini. Hotel ini berlokasi di kawasan Pangandaran Pantai Timur dan berdekatan dengan Terminal Bus Pangandaran (1,9 km), Pasar Ikan (0,3 km), serta Taman Nasional Pangandaran (2 km). Hotel ini menyediakan 86 kamar yang dirancang dengan rapi dan nyaman, serta sudah dilengkapi dengan fasilitas AC, televisi, shower, dan pembuat kopi dan teh. Selain itu, hotel ini juga menyediakan fasilitas lainnya seperti penyewaan mobil, fasilitas pertemuan, layanan shuttle, restoran, kedai kopi, pertokoan, layanan tur, mesin ATM, fasilitas BBQ, dan fasilitas untuk tamu berkebutuhan khusus. Ada juga fasilitas olahraga dan rekreasi yakni kolam renang dengan kolam renang anak, serta fasilitas pijat. Tarif yang ditawarkan oleh hotel ini mulai dari Rp 327,000 per malam.

2. The Arnawa Hotel

Hotel bintang 4 ini berada di kawasan Pangandaran Pantai Barat, tepatnya di Jalan Bulak Laut nomor 12, Pantai Barat. Lokasinya pun menjadi strategis karena dekat dengan Terminal Bus Pangandaran (1 km), Pasar Ikan (1,2 km), dan Taman Nasional Pangandaran (2,9 km). Selain kelebihan lokasi strategisnya, hotel di Pangandaran yang bagus ini juga memiliki fasilitas nomor satu yang dapat memanjakan Anda. Semua kamarnya yang berjumlah 70 unit siap membuat Anda nyaman dengan dekorasi ruangan yang elegan, serta fasilitasnya seperti AC, bar mini, shower, perlengkapan mandi, televisi, kamar bebas asap rokok, pembuat kopi dan teh, serta balkon atau teras, sehingga Anda dapat menghirup udara segar kapan pun Anda mau. Sementara untuk fasilitas umum dari hotel, ada restoran, lounge, dapur bersama, fasilitas pertemuan, layanan laundry, fasilitas BBQ, loker, serta koran harian. Ada juga kolam renang dengan kolam renang anak, taman, serta koneksi wifi gratis yang bisa Anda gunakan di kamar maupun di area umum hotel. Anda harus menyiapkan biaya mulai dari Rp 585,000 per malam untuk menginap di sini.

Baca Juga  Mau Liburan Murah Di London? Simak 4 Tips Berikut!

3. Nyiur Indah Beach Hotel

Satu lagi hotel di Pangandaran Pantai Barat, adalah hotel bintang 3 yang beralamat di Jalan Pantai Barat Pananjung nomor 46 Pangandaran, Pantai Barat. Jaraknya dengan Terminal Bus Pangandaran adalah 2,1 km, Pasar Ikan 0,2 km, dan Taman Nasional Pangandaran 1,9 km. Anda dapat memilih satu dari 24 kamar yang telah disiapkan dengan tatanan yang rapi dan nyaman, serta fasilitas yang melengkapinya yakni televisi layar plasma, pembuat kopi dan teh, meja tulis, pengering rambut, shower dan AC. Anda juga dapat menikmati fasilitas umum di hotel ini seperti layanan laundry, koran harian, pertokoan, mesin ATM, restoran, area merokok, kolam renang, serta taman. Selain fasilitas yang berkualitas, Anda juga dapat menghibur diri Anda di dalam hotel karena terdapat nuansa alami dan relaksasi yang tersebar di sini. Bagian kolam renang dan taman di hotel ini dirancang dengan nuansa yang menenangkan, lengkap dengan pohon-pohon kelapanya serta ornamen patung dan kain khas Bali. Untuk menginap di sini, cukup sediakan kocek mulai dari Rp 391,000 per malam.

Apakah di Pantai Barat atau Pantai Timur tak jadi masalah, karena kedua kawasan tersebut pun berdampingan dengan jarak yang dekat. Jadi, pilih hotel di Pangandaran Pantai Timur atau Pantai Barat?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *