Teknoflas.com – Penyakit kanker ganas disebut sebagai penyebab utama Afenda Asril, Istri Derry Drajat, meninggal dunia pada Minggu malam, 31 Januari 2016 jam 20.05 di Rumah Sakit Siloam, Jakarta Selatan. Kabar duka ini bagaikan hantaman keras bagi Derry selaku sang suami yang kini ditinggal oleh orang tercinta di usia begitu muda, yakni 44 tahun. Lalu, kanker apakah yang merenggut nyawa Afenda?
Menurut penuturan dari sejumlah sahabat dan kerabat dekat dari almarhum, Istri Derry Drajat meninggal dunia akibat penyakit kanker payudara ganas yang sudah dilawan hampir dua setengah tahun. Sayang perjuangan almarhum mengusir penyakit mematikan tersebut dari tubuhnya harus terhenti. Ia harus dipanggil lebih cepat oleh sang pencipta di usia masih muda, meninggalkan sang suami dan anak-anak.
Penyebab meninggalnya Afenda Asril turut dikonfirmasi langsung oleh Derry Drajat selaku suami almarhum. Ia mengatakan sering pergi menemani sang istri berobat melawan kanker payudara. Beragam upaya telah dilakukan bersama, termasuk pulang balik ke Singapura untuk menjalani pengobatan.
“Saya selalu disampingnya melawan penyakit ini. Sudah beragam cara dicoba sampai semaksimal mungkin. Kami bahkan coba mengobati kanker payudara ke Singapura, sering bolak-balik ke sama,” tutur Derry seperti dilansir teknoflas dari laman Vivanews, Senin (1/2/2016).
Derry tak bisa melupakan ketegaran dan kesabaran sang istri dalam perjuangan melawan kanker, meski harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Siloam selama sebulan dan kemoterapi dua kali. “Dia enggak pernah ngeluh. Sabar dan tegar sekali,” ungkapnya sedih.
Aktor kelahiran Kota Bandung itu menceritakan kronologi sebelum sang istri meninggal dunia. Afenda mengeluh dadanya sesak sehingga menjalani konsultasi ke dokter. Agar bisa istirahat tenang, dokter kasih obat penenang. Setelah itu sang istri tertidur, namun dinyatakan tutup usai pada pukul 20.05 hari Minggu, 31 Januari 2016.
“Dia ngeluh dada sesak dan tak bisa istirahat, akhirnya dokter kasih obat penenang. Setelah itu almarhum hanya mendengar suara kami dalam kondisi tertidur hingga akhirnya tutup usia,” kenang Derry.
Istri Derry Drajat meninggal dunia akibat kanker payudara menambah lagi jumlah korban yang tutup usia akibat penyakit ganas itu. Jenazah Afenda Asril akhirnya beristirahat terakhir di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan hari Senin, 1 Februari 2016.