Rahasia Sammy Simorangkir Biar Wajah Makin Ganteng Tanpa Operasi

Teknoflas.com – Kehadiran sejumlah foto Sammy Simorangkir yang dituding melakukan operasi plastik bikin heboh pengguna sosial media beberapa waktu lalu. Semua sudah dibantah langsung oleh sang penyanyi eks Kerispatih itu. Kepada rekan media, ia menampik semua tudingan negatif yang tersebar secara viral.

image
Rahasia wajah ganteng Sammy Simorangkir

Sammy menantang wartawan melihat langsung wajahnya dari dekat. Ia memastikan tak pernah ada niatan untuk menempuh operasi plastik demi wajah ganteng. Dia mengaku heran dengan reaksi netizen yang menudingnya tanpa konfirmasi terlebih dahulu karena pipinya yang semakin tirus dan kulit wajah semakin kencang.

“Gue gak pernah ada niatan operasi plastik, apalagi bikin wajah ganteng. Gue orangnya masih suka berkelahi, sayang dong kalo wajahnya kena pukul. Rugi duitnya,” ucap Sammy sambil tertawa.

Dia menambahkan, tak pernah mengikuti metode perawatan wajah secara khusus. Perubahan bentuk wajah terjadi akibat efek pola hidup sehat yang mana lebih banyak meluangkan waktu untuk berolahraga.

“Gue gak pernah ikut metode perawatan wajah yang mahal. Perubahan wajah yah karena efek doyan olahraga,” beber Sammy.

Kepada rekan media, Sammy mengaku bersyukur dengan semua pemberian Tuhan sehingga tak pernah ada niatan naik ke meja operasi untuk mengubah bentuk wajah. Selain itu, lepas dari pengaruh narkoba memberi efek dahsyat bagi hidupnya. Ia pun mengaku lebih sehat ketika tidak lagi menjadi pecandu dan menerapkan gaya hidup teratur.

Seperti diketahui, Sammy Simorangkir memang pernah menjadi pecandu narkoba yang telah mengubah hidupnya 360 derajat. Ia tertangkap tangan sebagai pemakai barang haram tersebut dan menanggung resiko besar dimana karir musiknya terancam. Ia pun dikeluarkan dari Kerispatih.

Kini karir Sammy di panggung musik mulai menapak naik, dan lagu-lagunya mulai menghiasi radio dan televisi. Namun rumor foto operasi plastik telah membuat Sammy Simorangkir terpaksa menutup akses Instagram. Ia enggan foto bersifat pribadi digunakan oleh pihak tertentu tak bertanggung jawab.

Baca Juga  Terungkap! Alasan Sepele Eza Gionino Jadi Pecandu Narkoba

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *