Teknoflas.com – Juventus sepertinya tidak butuh seorang kiper muda yang bukan berdarah Italia. Hal ini terbukti dengan kemunculan rumor yang menyebutkan bahwa Bianconeri bakal sukarela melepas Neto ke klub lain demi menggaet kiper utama Lazio, Federico Marchetti.
Neto sendiri masih sulit bersaing merebut tempat utama di starting eleven Juventus racikan Max Allegri. Performa luar biasa Gianluigi Buffon memaksa kiper asal Brazil itu harus puas menghangatkan bangku cadangan. Walaupun kiper timnas Italia itu sudah menginjak usia 37 tahun, pengalaman menjaga mulut gawang tidak diragukan lagi dan ditunjang fisik prima.
Dilansir Teknoflas.com dari laman TMW, Juventus dikabarkan siap melepas Neto pada bursa transfer mendatang. Kiper 26 tahun itu bakal digantikan oleh Marchetti yang negosiasi pembaruan kontrak bersama Lazio masih belum menemui kesepakatan. Kontrak kiper berdarah Italia itu segera habis pada akhir musim, sedangkan gaji yang diterimanya saat ini menyentuh angka 1,1 juta euro per tahun.
Sungguh malang nasib Neto, musim lalu ia tampil gemilang bersama Fiorentina dan enggan memperpanjang masa bakti untuk bergabung ke Juventus secara gratis. Namun pihak direksi sepertinya kurang terkesan dan melirik kesempatan merekrut Marchetti secara gratis. Ketertarikan bianconeri pada kiper Lazio itu cukup mengejutkan, apalagi usianya sudah menginjak 32 tahun.
Juventus dikabarkan siap melepas Neto dengan harga menarik kepada klub yang berminat lalu merekrut Marchetti yang diproyeksi sebagai cadangan Buffon hingga memutuskan gantung sepatu. Akankah skenario ini bakal terwujud pada bursa transfer musim dingin atau musim panas 2016?