Berita AC Milan: Gelandang Lazio Jadi ‘Kado Natal’ Miha?

Teknoflas.com – Keberhasilan Sinisa Mihajlovic mengangkat posisi AC Milan di papan klasemen sementara Seri A membuat pihak direksi senang dan segera menghadiahi ‘kado natal’ berupa perekrutan gelandang baru pada bursa transfer musim dingin mendatang.

image

Berdasar laporan TMW, AC Milan kembali menyatakan minat untuk merekrut gelandang muda binaan akademi Lazio yaitu Danilo Cataldi. Ini bukan kali pertama Rossoneri mengincarnya, sebab pada bursa musim panas 2015 sempat mendekati namun kelanjutan tidak diproses.

Pihak AC Milan bakal memanfaatkan hubungan pertemanan antara Adriano Galliani dengan Presiden Lazio Claudio Lotito. Seperti diketahui, hubungan pertemanan mereka berdua yang memuluskan rencana peminjaman Alessandro Matri. Kabarnya Galliani kembali menanyakan peluang perekrutan Cataldi pada bursa transfer musim dingin nanti, namun Lotito dengan sigap ‘menolak’ rencana tersebut.

Dilansir Teknoflas.com dari laman TMW, gaya permainan Cataldi sangat disukai Silvio Berlusconi dan Sinisa Mihajlovic. Mereka berharap agar pemain timnas Italia U21 itu mempertimbangkan peluang gabung ke AC Milan pada Januari 2016 dan memperkuat lini tengah untuk jangka waktu lama sebagai investasi skuat di masa depan.

Sebenarnya Cataldi bermain untuk Crotone di musim lalu, namun dipanggil pulang oleh Lazio dan dipercaya mengisi lini tengah skuat racikan Stefano Pioli. Ia sukses mencuri perhatian dengan tampil 21 laga dan mengukir 5 assists. Sementara ini, Cataldi sudah sepuluh kali memperkuat starting eleven Biancoceleste di Seri A.

Meskipun Lotito dan Galliani punya hubungan pertemanan yang sangat baik, kecil kemungkinan Cataldi bergabung ke AC Milan pada pertengahan musim 2015/16. Namun Lazio mungkin saja berubah pikiran jika Rossoneri mengajukan tawaran menggoda.

Baca Juga  Berita AC Milan: 5 Tanda Kebangkitan Rossoneri Musim 2015/16

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *