Berita AC Milan: Galliani Ikut Bidik Dembele Incaran Everton

Teknoflas.com – AC Milan tak hanya fokus membeli pemain berpengalaman pada bursa transfer Januari 2016. Adriano Galliani juga menyiapkan dana terpisah untuk merekrut pemain muda untuk investasi masa depan, salah satunya adalah Moussa Dembele.

image
Dembele Diminati AC Milan

Pemain kelahiran Prancis-Mali itu menyandang gelar salah satu calon penyerang kelas dunia. Saat ini Dembele memperkuat Fulham dengan catatan spesial 6 gol dalam 15 laga. Prestasi cemerlang tersebut merupakan pencapaian tertinggi untuk pemain yang berusia 19 tahun.

Selain AC Milan yang berminat merekrutnya pada bulan Januari mendatang, klub Liga Inggris Everton juga membidiknya. Tak hanya dua klub saja, Bayern Munich bahkan sudah mengirim pemandu bakat untuk merekam langung penampilan sang pemain di atas lapangan.

Langkah AC Milan yang ingin meminang Dembele dijamin tak bakal berjalan mudah. Selain harus bersaing dengan dua klub, Rossoneri juga harus menawarkan harga terbaik untuk merekrutnya. Fulham tentu enggan melepas salah satu bakat emasnya dengan harga murah, meskipun saat ini pembicaraan negosiasi kontrak anyar masih menemui hambatan.

Dilansir teknoflas.com dari laman transfermarkt, kontrak Dembele baru berakhir pada Juni 2016. Terdengar kabar bahwa ia ingin bertahan setidaknya hingga musim ini berakhir untuk semakin mematangkan pengalaman di kompetisi tingkat profesional.

Dembele merupakan penyerang kelahiran 1996 yang dipandang menjadi sosok sempurna untuk menggantikan peran Bacca atau Luiz Adriano di masa depan. AC Milan dikabarkan tengah membangun sebuah proyek anyar dengan merekrut sejumlah pemain muda dan lebih banyak dilibatkan di tim utama.

Baca Juga  Berita AC Milan: Susunan Formasi Andalan Miha Kontra Perugia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *