Harga Acer Liquid Z220 Di Bulan Oktober 2015

Info Spesifikasi & Harga Acer Liquid Z220 Di Oktober 2015

Teknoflas.com – Harga Acer Liquid Z220 di bulan Oktober 2015 mengalami penurunan signifikan dibandingkan pertama kali rilis. Produk entry-level ini sangat cocok bagi pengguna yang mendambakan smartphone handal untuk keperluan komunikasi berbasis android.

Walaupun dilepas dengan harga terjangkau, desain Acer Liquid Z220 dijamin enggak mati gaya. Bagian belakang mengusung desain berserat sehingga tidak licin sewaktu dalam genggaman tangan.

Harga Acer Liquid Z220 Di Bulan Oktober 2015
Harga Acer Liquid Z220 Di Bulan Oktober 2015

Spesifikasi layar Z220 hanya berukuran 4 inci yang dibekali TFT Capacitive Touchscreen dengan resolusi 480 x 800 pixel dan kerapatan 233 ppi. Layar tak dibekali pelindung tangguh sehingga pengguna wajib pasang screen guard tambahan agar terhindari goresan membekas.

Harga Acer Liquid Z220 tentu sebanding dengan kualitas dapur pacu yakni mengusung chipset Qualcomm MSM 8210 Snapdragon, prosesor dual-core kecepatan 1.2 GHz dan memori RAM 1GB. Sementara itu, kapasitas memori internal hanya sebesar 8GB. Menariknya, smartphone ini dibekali OS Android 5.0 Lollipop.

Segi konektivitas diperkaya dengan 3G, EDGE, WiFi dan Bluetooth. Sedangkan kapasitas daya turut dihiasi dengan baterai 1300mAh yang cukup untuk aktivitas seharian penuh. Lalu, bagaimana kekuatan di sektor kamera..?

Acer membekali Liquid Z220 dengan kamera belakang 5MP yang sanggup menghasilkan kualitas foto cukup baik meski kalah dari ponsel kelas premium. Ada pula sejumlah fitur fotografi sederhana guna memaksimalkan pengambilan gambar dan sanggup merekam video kualitas HD 720p. Liquid Z220 juga dibekali kamera depan 2MP dengan kualitas cukup bagus untuk foto selfie atau video chat.

Secara keseluruhan, Acer Liquid Z220 punya kelebihan dan kekurangan.

Kelebihan:

  • Harga terjangkau
  • Memori RAM 1GB
  • Memori internal 8GB
  • Android Lollipop
  • Tidak ada koneksi 4G

Kekurangan:

  • Prosesor masih dual-core
  • Daya baterai kecil
  • Layar hanya 4 inci
Baca Juga  Ini Dia Daftar Lengkap Spesifikasi HP Oppo R7

Harga Acer Liquid Z220 di bulan Oktober 2015 hanya Rp 849,000, sangat terjangkau namun diberi garansi resmi tiga tahun. Tertarik beli…?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *