Wortel, makanan penyehat mata

7 Makanan Harian Yang Meningkatkan Kesehatan Mata

Teknoflas.com – Menjaga kesehatan mata bisa dilakukan dengan beragam cara, salah satunya yaitu mengkonsumsi beberapa jenis makanan tertentu. Berdasarkan hasil riset, ada sejumlah makanan yang mampu mempercantik dan mempertajam penglihatan mata.

Wortel, makanan penyehat mata
Wortel, makanan penyehat mata

1. Wortel

Sayuran ini sudah terkenal sejak jaman nenek moyang karena mempertajam penglihatan dan fungsi retina. Wortel kaya kandungan vitamin A yang sangat dibutuhkan oleh organ mata. Meningkatkan fungsi penglihatan dengan wortel bisa dengan diolah menjadi masakan favorit atau segelas jus segar tanpa gula tambahan.

2. Jeruk

Buah berdaging oranye ini mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan kesehatan jaringan mata. Selain itu, jeruk kaya vitamin E yang membantu regenerasi antioksidan yang lama mengendap di dalam tubuh.

3. Black currants

Buah yang kaya anthocyanin, suatu zat antioksidan yang memiliki banyak asam lemak esensial yang terbukti sehat untuk mata karena bersifat anti-inflamasi serta mencegah munculnya penyakit penglihatan seperti degenerasi makula dan katarak.

4. Jagung

Tak hanya enak di lidah, ternyata Jagung dapat menurunkan stres pada mata karena kaya kandungan lutein serta zeaxanthin. Jika ingin mempertajam kemampuan penglihatan, pertimbangkan untuk mengkonsumsi jagung setiap hari.

5. Bayam

Ternyata sayuran hijau ini tak hanya mengandung nutrisi penting bagi tulang dan otot, namun juga menyehatkan penglihatan karena mengandung lutein serta zeaxanthin.

6. Telur

Doyan makan telur? Ternyata makanan kaya protein ini juga mampu menyehatkan penglihatan karena mengandung lutein, sistein dan asam amino. Mengkonsumsi telur setiap hari bukan masalah besar, tapi wajib dibatasi atau dihindari bagi yang alergi.

7. Kedelai

Kabar gembira bagi pecinta kacang kedelai sebab menurut hasil penelitian, bahan baku pembuat tahu dan tempe ini dapat meningkatkan penglihatan mata. Kedelai kaya kandungan vitamin E yang merupakan agen anti-inflamasi untuk memperbaiki kerusakan penglihatan.

Baca Juga  6 Tanaman Herbal Ampuh Untuk Cegah Sel Kanker

Itulah tujuh makanan harian yang dapat meningkatkan kesehatan mata. Selain bermanfaat untuk penglihatan mata, daftar makanan di atas bantu mencegah hadirnya beragam penyakit berbahaya.

Semua makanan di atas bisa dikonsumsi dalam beberapa cara penyajian. Buah dan sayuran sebaiknya dikonsumsi dalam keadaan segar. Jangan disajikan terlalu matang bila ingin dimasak, dan jangan beri gula tambahan bila ingin membuat jus dari buah serta sayuran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *