Ini Kronologi Medan Plaza terbakar (doc/okezone.com)

Berikut Ini Kronologi Lengkap Medan Plaza Terbakar

Teknoflas.com – Bagaimana kronologi Medan Plaza terbakar? Seperti diketahui, pusat perbelanjaan tertua di ibukota provinsi Sumatera Utara dilahap oleh si jago merah pada Sabtu dini hari, 22 Agustus 2015. Lokasi sekitar bangunan yang terletak di Jalan Iskandar Muda masih macet dan tak bisa dilewati.

Hingga berita ini diturunkan, ada dua dugaan penyebab Medan Plaza terbakar dan belum bisa dikonfirmasi mana yang paling benar. Sementara itu, kronologi peristiwa naas ini juga belum bisa diceritakan secara urut.

Ini Kronologi Medan Plaza terbakar (doc/okezone.com)
Ini Kronologi Medan Plaza terbakar (doc/okezone.com)

Menurut penuturan Kepala Bidang Operasi, Dinas Pencegahan dan Pemadam Kebakaran, Pemerintah Kota Medan, Putra Ramadhan menyebutkan bahwa kobaran api mulai membesar sejak Sabtu dini hari, tepatnya pukul 01:30 WIB.

“Kronologi Medan Plaza terbakar belum kami ketahui secara pasti. Pihak kami memperoleh laporan dan langsung berangkat ke lokasi kebakaran. Setiba petugas tiba di sana, kepulan asap keluar begitu hebat di lantai dasar. Peristiwa itu tercatat pukul 01:30 WIB. Demi mencegah hal yang tak diinginkan, para petugas langsung berupaya memadamkan api,” ucapnya.

Putra Ramadhan menambahkan, sebenarnya tak ada kesulitan dalam menjinakkan si jago merah. Sayangnya, pusat perbelanjaan itu punya beragam jenis barang yang mudah terbakar. Faktor itulah yang membuat api semakin membesar dan meluas ke lantai-lantai lainnya. Untuk menjangkau bagian atas gedung yang terbakar, pihak pemadam turut menurunkan tangga.

“Tangga sudah kami turunkan supaya api yang berada di lantai atas bisa dijinakkan. Kalau dibandingkan semalam, kobaran api sudah mulai berkurang dan agak padam,” ungkapnya.

Hingga berita ini diturunkan, Putra Ramadhan belum mengetahui jumlah kerugian akibat kebakaran hebat tersebut. Namun bila melihat besarnya kobaran api pada dini hari tadi, kemungkinan besar seluruh barang dagangan milik pedagang habis ludes terbakar. Jumlah kerugian diperkirakan miliaran rupiah.

Baca Juga  Ini Penyebab Utama Kebakaran Hutan Hebat Di Riau

“Pihak kami belum bisa merinci total kerugian. Jika melihat besarnya kobaran api, sepertinya kerugian sangat besar apalagi seluruh lantai gedung dipastikan nyaris terbakar si jago merah,” tandasnya.

Kronologi Medan Plaza terbakar masih belum diketahui. Petugas keamanan terkait masih mengumpulkan bukti-bukti peristiwa naas ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *