Microsoft Bakal Mulai Memasarkan Sistem Operasi Terbarunya

windows-10-pc

Teknoflas.com – Microsoft bakal mulai memasarkan sistem operasi terbarunya Windows 10 pada 29 Juli mendatang. Publik pun sudah mengetahui kalau OS Windows 10 ini bisa tersedia secara gratis untuk pengguna Windows 7 dan Windows 8. Namun ada pula cara lain untuk bisa memperoleh Windows 10 gratis meski sebelumnya tak memakai Windows 7 ataupun Windows 8.

Cara untuk bisa memperoleh Windows 10 gratis ini adalah berpartisipasi dalam program Windows Insider. Program Windows Insider ini telah berlangsung sejak bulan Oktober tahun lalu dan para pesertanya bisa secara berkala memperoleh Windows 10 versi Preview. Dan Gabe Aul dari Microsoft mengungkapkan kalau pada akhir program Windows Insider, para pesertanya akan bisa memperoleh Windows 10 secara gratis.

Pemberian Windows 10 secara gratis ini terlepas apakah Windows 10 Preview yang sebelumnya terinstal dihapus atau tidak. Dengan begitu, meski sebelumnya mempunyai komputer dengan Windows palsu, maka para peserta program Windows Insider tetap akan bisa memperoleh Windows 10 secara gratis langsung dari Microsoft.

Tentu saja program Windows Insider ini pun sampai saat ini masih bisa diikuti oleh semua orang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *