Isyana Sarasvati
Isyana Sarasvati Lulus Cum Laude (doc/ghiboo.com)

Isyana Sarasvati Girang Jadi Lulusan Cum Laude RCM

Hati Isyana Sarasvati tengah berbunga-bunga namun bukan disebabkan jatuh cinta pada seorang pria tampan, melainkan berhasil lulus dari Royal College Music (RCM) Singapura dengan predikat cum laude.

Pengumuman kelulusan disampaikan langsung via surat elektronik dan disambut Isyana dengan perasaan gembira, bahkan sampai jingkrak-jingkrak kegirangan.

Isyana Sarasvati
Isyana Sarasvati Lulus Cum Laude (doc/ghiboo.com)

“Iya, aku seneng banget nih. Sekalian mau pamer, boleh ya. Hehe,” ucapnya kepada rekan wartawan infotainment (10/6).

Menurut pengakuan Isyana, dia mendapatkan tawaran beasiswa dari RCM saat masih duduk di kelas 2 SMA. Seakan tak mau membuang peluang emas itu, dia pun memutuskan untuk berangkat ke Singapura tanpa menamatkan bangku SMA.

Kemampuannya dalam bermusik membuat RCM tak ragu menghadiahkan beasiswa yang tak bisa diraih oleh semua orang. Meski sibuk menembuh bangku kuliah, gadis berparas cantik itu juga getol mengembangkan karirnya sebagai penyanyi. Akhirnya album single ‘Keep Being You’ dirilis tahun 2014 silam. Kesuksesan di industri musik tanah air juga diikuti dengan kelulusan di negeri singa itu. (Baca: Inilah Profil & Biodata Isyana Sarasvati)

Menurut Isyana, lulus menyandang predikat cum laude merupakan bonus atas kerja keras yang dilakukan selama ini. Dia mengakui musik adalah dunianya dan kuliah musik menjadi cita-cita terbesar. Tak mengherankan bila ia sukses lulus dengan catatan memuaskan

“Aku kuliah di Royal College Music (RCM) Singapura karena pengen belajar musik dan suka dengan suasana di sana. Lulus dengan predikat cum laude itu bonus tambahan,” ucapnya dengan penuh semangat.

Kini, adik bungsu dari Rara Sekar (vokalis Banda Neira) berharap bisa mewujudkan cita-citanya sebagai musisi dan komposer handal di masa depan. Di bulan Agustus nanti, Isyana ingin merilis single baru dan berharap bisa diterima baik oleh masyarakat Indonesia.

Baca Juga  Inilah Profil & Biodata Isyana Sarasvati

Sebelum dikenal sebagai penyanyi solo wanita pendatang baru, Isyana sudah memulai karirnya dari level bawah. Ia sering meng-cover lagu-lagu ternama dan mengunggah di situs Youtube.

Dia sukses membawa lagu I WIll Fly (Ten 2 Five) dan Rather Be (Clean Bandit), semua dibawa dengan sentuhan berbeda dan sukses merebut hati para viewers, maka tak heran jumlah subscribers di channel-nya terus bertambah dari hari ke hari.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *