Ini Jawaban Mengapa Mendaki Tidak Boleh Memakai Celana Jeans

Ini-Jawaban-Mengapa-Mendaki-Tidak-Boleh-Memakai-Celana-Jeans
Teknoflas.com-
Mendaki gunung merupakan suatu hoby yang mengasyikkan, dan tidak sedikit orang yang melakukannya. Mendaki gunung membutuhkan persiapan yang tidak sedikit. Pemilihan sepatu dan pakaian tak boleh asal.

Struktur tanah atau bebatuannya berbeda dengan di daratan pada umumnya. sehingga kita perlu tahu bahwa ada beberapa yang harus diperhatikan, seperti memilih sepatu dan pakaian untuk naik gunung.

Riyanni Djangkaru, traveler yang juga pernah membawakan acara “Jejak Petualang” ini mengatakan bahwa prosedur keselamatan harus diutamakan. Hal ini bisa dimulai dari pakaian yang dikenakan.

“Mulai dari pakai sepatu, bukannya sandal jepit. Karena trek naik gunung di daerah tropis sering licin dan terjal. Lalu penggunaan pakaian harus menyerap keringat, ringan dan mudah kering,” Jelasnya.

hal hal tersebut harus benar-benar diperhatikan. Memakai sepatu saat naik gunung memang lebih baik daripada memakai sandal karena bisa berisiko seperti tergelincir atau sandal putus.

Selain itu, lebih lanjut Riyanni mengatakan bahwa penggunaan celana jeans juga harus diperhatikan. Karena bahan jeans yang berat tidak disarankan untuk dipakai naik gunung. Terlebih, saat ini sudah banyak pilihan untuk keperluan naik gunung yang nyaman untuk diri sendiri.

Baca Juga  Hal Penting Yang Harus Dilakukan Saat Mendaki

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *