Wajah yang putih alami memang keinginan dari setiap orang terutama wanita. Masyarakat di Indonesia memiliki pemikiran bahwa kulit putih dan bersih lebih cantik dibanding dengan kulit gelap. Tentu tidak semua wanita mendapatkan kulit yang putih karena faktor keturunan dan beberapa faktor lain. Mendapatkan wajah yang putih biasanya menggunakan beberapa cara seperti suntik putih atau vitamin C serta menggunakan cream pemutih wajah.
Tidak semua cream pemutih itu baik untuk wajah anda. Hal itu dikarenakan terdapat beberapa cream pemutih yang memiliki kandungan merkuri atau bahan kimia berbahaya. Jadi ketahui cream pemutih wajah yang aman jika tidak mau mendapatkan permasalahan kulit wajah di masa yang akan datang. Selain akan merusak kulit wajah karena kandungan kimia tersebut. Cream pemutih wajah berbahaya akan bisa menyebabkan kerusakan otak, kanker, gagal ginjal, hingga gangguan sitem saraf.
Cara mengetahui cream yang aman adalah melihat label yang tertera pada produk. Misalnya terdapat izin Badan POM RI yang mengawasi dan melakukan verifikasi terhadap seluruh bahan makanan dan obat-obatan. Cara memastikan bahwa izin dari BPOM itu tidak direkayasa, masuklah ke situs resmi BPOM lalu masukan nomor registrasinya. Jika terdaftar dengan nama dan merek yang sama berarti cream aman untuk wajah.
Ciri-ciri cream yang tidak aman adalah berbau menyengat seperti berbau logam. Biasanya akan disamarkan dengan memberikan parfum atau wewangian pada cream tersebut oleh produsen, sehingga jika berbau menyengat tandanya segera buang cream yang anda beli.
Selanjutnya jika cream terasa panas dan perih saat digunakan itu adalah reaksi kulit yang menolak terhadap kandungan bahan kimia. Pada awal penggunaan cream yang tidak aman, tentu kulit dan saraf akan memberikan respon tersebut. Biasanya produsen atau penjual akan menuliskan bahwa hal tersebut merupakan hal biasa. Padahal terdapat kandungan berbahaya.
Selain itu ada banyak cara mengetahui cream yang tidak aman seperti ketergantungan, cream terlihat terlalu mengkilat, dan biasanya akan memberikan hasil yang cepat. Jauhi perawatan wajah yang seperti itu. Yuk ganti menjadi menggunakan cream pemutih wajah herbal.
Berikut adalah cream pemutih wajah yang bagus dan herbal :
Perawatan yang baik adalah menggunakan bahan alami seperti susu bubuk, madu, lemon, jeruk lemon, tomat, bengkuang dan timun atau bonteng.
1. Campuran susu bubuk dan madu
Persiapkanlah 2 sdm susu bubuk yang sudah dilarutkan dengan air hangat hingga mengental. Lalu campurkan dengan 1 sdt madu. Aduk merata, kemudian oleskan pada wajah yang sudah dibersihkan terlebih dahulu dengan air biasa. Diamkan selama 10 menit lalu bilas kembali dengan air. Bisa dilakukan perawatan dua kali dalam seminggu.
2. Campuran timun dan yoghurt
Pasti rasanya akan enak di wajah jika menggunakan yoghurt dan timun. Bahan ini bisa membuat relaksai pada wajah karena rasa dingin yang diberikan. Cukup campurkan 1/3 bagian mentimun yang dibuang bijinya lalu tambahkan 1 sdm yoghurt. Haluskan semua bahan dengan blender sampai halus. Oleskan pada wajah sebagai masker setiap minggunya.
3. Tomat segar
Persiapkan 1-2 butir tomat matang. Kemudian rebus hingga sedikit mengkerut agar membuat kandungan air tomat bertambah. Lalu lumatkan hingga menjadi pasta. Oleskan pada wajah secara merata lalu diamkan selama 15 menit. Bilas menggunakan air dingin. Lakukanlah perawatan satu kali dalam satu minggu.
Produsen selalu mencampurkan bahan alam dengan bahan kimia. Namun, mereka sering menggunakan bahan kimia secara berlebihan. Cream pemutih wajah yang baik adalah racikan sendiri, kecuali sudah mengetahui produsen mana yang masih menggunakan bahan herbal. tanpa campuran tanpa kimia berbahaya.