Teknoflas.com – Ingin tahu bagaimana cara membuat aplikasi Android yang sederhana bagi pemula? Simak ulasan berikut ini yang akan membahas mengenai tips mudah membuat aplikasi Android yang sederhana. Android merupakan salah satu perangkat yang sangat populer bahkan menjadi gaya hidup tersendiri bagi masyarakat Indonesia. Tidak hanya di Indonesia, Android juga banyak digunakan di seluruh dunia.
Hadirnya Android di tengah-tengah kehidupan memang memberikan suasana yang berbeda. Hadirnya Android ini juga dibarengi dengan hadirnya berbagai aplikasi untuk Android. Aplikasi inilah yang semakin memanjakan pengguna Android untuk melakukan banyak hal. Ada banyak aplikasi untuk Android yang ada saat ini, bahkan jumlahnya jutaan. Banyak juga yang mencari cara membuat aplikasi Android.
Daftar Isi
Cara Membuat Aplikasi Android untuk Pemula
Tidak hanya vendor perangkat Android saja yang semakin banyak, pembuat aplikasi untuk Android juga semakin banyak. Jika Anda juga ingin menciptakan aplikasi untuk Android, Anda dapat menyimak cara membuat aplikasi Android untuk pemula berikut. Untuk membuat aplikasi Android tidaklah sulit, yang penting ada niat dan ada usaha.
Aplikasi Android tidak hanya dapat dibuat oleh ahli IT saja, Anda juga dapat melakukannya. Sebagai pemula, Anda tidak harus membuat aplikasi yang rumit. Buatlah aplikasi yang sederhana terlebih dahulu secara perlahan. Jika Anda sudah terbiasa maka Anda dapat membuat aplikasi yang lebih rumit. Cara membuat aplikasi Android memang harus dipelajari secara perlahan tahap demi tahapnya.
Cara Membuat Aplikasi Android Sederhana
Untuk membuat aplikasi Android, kenali dan siapkan dahulu apa saja yang dibutuhkan. Hal pertama yang wajib Anda siapkan adalah komputer, dapat menggunakan PC ataupun laptop. Cara membuat aplikasi Android sederhana selanjutnya yaitu dengan menyediakan tool. Tool untuk membuat aplikasi Android yang sederhana ini ada beberapa pilihan.
Tool untuk membuat aplikasi Android yang cukup mudah dan sangat direkomendasikan untuk pemula adalah Netbeans dan App Invertor. Kedua tool ini banyak digunakan untuk membuat aplikasi, tidak hanya untuk Android tetapi juga untuk komputer. Namun tool yang paling banyak atau paling sering digunakan adalah Netbeans. Cara membuat aplikasi Android menggunakan Netbeans cukup mudah dipelajari.
Cara Membuat Aplikasi Android dengan Netbeans
Netbeans sendiri merupakan salah satu aplikasi yang gratis untuk komputer. Pengguna aplikasi ini cukup banyak, terutama untuk ahli IT. Aplikasi ini sendiri terbagi atas 2 jenis yaitu platform dan juga IDE. Keduanya hampir sama, Anda dapat memilih sesuai keinginan Anda. Cara membuat aplikasi Android dengan Netbeans ini sangat sederhana. Tentunya Anda harus mengerti mengenai coding dan bahasa pemrograman.
Untuk Anda yang ingin belajar membuat aplikasi Android menggunakan aplikasi Netbeans, Anda dapat mendownloadnya dengan gratis. Untuk mendownload aplikasi ini tidak dipungut biaya dan kapasitasnya juga tidak terlalu besar. Setelah mendownload aplikasi Netbeans, Anda dapat mempelajari cara membuat aplikasi Android mulai dari yang paling sederhana. Setelah berhasil lanjutkan dengan membuat aplikasi yang lebih rumit.
Sama halnya jika Anda ingin menggunakan App Invertor, tidak jauh berbeda dengan aplikasi Netbeans. Hanya saja, aplikasi ini bukan untuk komputer melainkan untuk Android. Cara membuat aplikasi Android dengan App Invertor juga cukup sederhana. Jadi untuk Anda yang ingin membuat aplikasi Android menggunakan Android, pilih tool yang satu ini. Tool ini sangat direkomendasikan untuk Anda para pemula.
Pada dasarnya, selain kedua tool tersebut masih banyak lagi tool-tool lain yang dapat digunakan untuk membuat aplikasi Android. Namun kedua aplikasi tersebut cukup sederhana sehingga sangat direkomendasikan untuk para pemula. Dalam membuat aplikasi Android, tool sangat menentukan keberhasilan serta kreativitas pembuatan aplikasi tersebut. Pelajarilah cara membuat aplikasi Android yang sederhana terlebih dahulu dengan penggunaan tool yang tepat.