Update Android 4.4.4 KitKat Sony Xperia Z2

Ini Dia Update Android 4.4.4 KitKat untuk Sony Xperia Z2 dan Z2 Tablet

TeknoFlas.com – Jika Anda pengguna smartphone Sony Xperia Z2 dan Xperia Z2 Tablet, Anda bisa bergembira karena SOny baru saja merilis update Android 4.4.4 KitKat untuk keduanya.

Update Android 4.4.4 KitKat Sony Xperia Z2

Tentu saja, banyak yang mengharapkan update Android ini akan hadirkan fitur baru yang bisa berselancar lebih lama dengan Sony Xperia Z2 dan Xperia Z2 Tablet. Nah jika Anda penasaran, berikut ini fitur-fitur yang diusung Android 4.4.4 KitKat untuk Sony Xperia Z2 dan Xperia Z2 Tablet:

Remote Play

Aplikasi dengan kapasitas 6,6MB ini memungkinkan bermain game PlayStation 4 menggunakan Sony Xperia Z2 dan Xperia Z2 Tablet melalui streaming. Agar lebih nyaman bermain, pengguna Sony Xperia Z2 dan Xperia Z2 Tablet bisa menggunakan bantuan DualShock 4.

Hi-res audio

Memberikan peningkatan audio playback berkat teknologi Sony DSEE HX.

Aplikasi kamera Smart Social

Aplikasi Smart Camera yang populer di Xperia Z3 seperti Sound Photo, AR Fun, Multi Camera dan Face In, kini dapat digunakan di Xperia Z2 tan Xperia Z2 Tablet.

Quick settings

Menghadirkan Smart Screen Rotation yang memungkinkan layar berotasi berdasarkan cara pengguna memegang handset. Ada juga Record Screen untuk merekam video apa yang Anda lakukan pada layar handset.

Battery Stamina Mode

Battery Stamina Mode mendapatkan versi terbaru seperti yang kini digunakan Xperia Z3.

Bluetooth Unlock

Kemampuan untuk unlock handset saat berada di dekat SmartBand, SmartWatch atau Bluetooth headset yang dikenali

Untuk mengetahui apakah update Android 4.4.4 KitKat sudah tersedia di Sony XPeria Z2 dan Xperia Z2 Tablet milik Anda, maka Anda bisa memeriksanya melalui menu Settings > About phone > Software updates > System updates.

Baca Juga  Inilah Bocoran Spesifikasi Sony Xperia Z2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *