TeknoFlas.com – Tidak puas dengan kabinet kerja milik Jokowi, hari ini, Jumat (31/10/2014) siang ini, musisi Ahmad Dhani berencana mengumumkan Kementerian bentukannya sendiri yaitu Kementerian Seni dan Industri Kreatif di rumahnya di bilangan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Kementerian ini disebut-sebut sengaja dibuat karena kecewa dengan pemerintahan Jokowi-JK yang meniadakan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), yang menaungi musisi dan seniman seperti dirinya.
Menurut pantauan terbaru di likasi jumpa pers belum juga berlangsung. Belasan awak media mulai dari cetak dan elektronik sudah ramai berkumpul di sana.
“Jumpa persnya jadi. Tapi mas Dhani masih meeting di dalam,” kata salah satu orang terdekat Dhani.
Seperti diketahui, Dhani merupakan salah satu musisi pendukung Prabowo-Hatta pada Pilpres kemarin. Bahkan dia didapuk sebagai salah satu tim sukses pasangan capres tersebut.