Jadwal Sepak Bola Sea Games 2014 Timnas U-23

Hasil Sepak Bola Asian Games 2014: Timnas U-23 vs Maladewa Skor Akhir 4-0

TeknoFlas.com – Timnas Indonesia U-23 dipastikan lolos ke babak 16 besar cabang olah raga sepak bola Asian Games 2014 yang diselenggarakan di Korea Selatan. Setelah pada pertandingan ke-2 babak penyisihan grup berhasil mengalahkan maladewa dengan skor telak 4-0.

Pertandingan Timnas U-23 vs Maladewa dieglar di Incheon Football Stadium, Kamis (19/9/2014) siang WIB, timnas U-23 sudah unggul 1-0 saat jeda babak pertama. Lewat Ramdani Lestaluhu Garuda Muda memperoleh keunggulan..
Jadwal Sepak Bola Sea Games 2014 Timnas U-23
Tim besutan Aji Santoso itu menambah tiga gol lagi setelah diparuh babak kedua lewat gol yang diciptakan oleh Ferdinand Sinaga dua, dan Fandi Eko Utomo satu gol

Dengan hasil ini, timnas U-23 untuk sementara berhak menempati posisi pertama Grup E Asian Games cabang olah raga Sepak Bola dengan raihan enam poin. Mereka sudah dipastikan bakal lolos ke babak 16 besar.

Sementara itu, Maladewa yang di pertandingan sebelumnya juga takluk dari Thailand, dipastikan harus mengepak koper lebih awal.

Di babak 16 besar, timnas U-23 akan berhadapan dengan tim yang lolos dari Grup E, antara Korea Utara, Pakistan, atau China.

Jalanya Pertandingan

Pada babak pertama di Stadion Incheon, Korea Selatan, Kamis (18/9/2014), kedua tim masih mencoba membangun serangan namun Maladewa mulai menekan. Meski demikian Victor Igbonefo cs di lini belakang masih dapat meredam

Namun ancaman pertama jsutru datang dari Indonesia lewat tendangan Fandy Eko Utomo dari luar kotak penalti namun masih menyamping di menit ke-5. Tekanan kembali coba dilancarkan oleh Garuda Muda.

Indonesia akhirnya memimpin 1-0 di menit lewat tendangan Rizki Ramdani Lestaluhu setelah mengontrol bola umpan sebelum menjebol gawang Maladewa dengan sepakan setengah voli kaki kirinya.

Baca Juga  Berita Asian Games 2014: Indonesia Peroleh Tambahan Medali Emas lewat Juwita Niza Wasni

Indonesia mampu menguasai pertandingan namun masih kesulitan untuk membuat peluang di depan gawang Maladewa. Sementara hingga menit ke-20 belum ada ancaman berari ke gawang Indonesia yang dikawal Andritany Ardhiyasa.

Ancaman datang dari Indonesia di menit ke-25. Berawal dari sebuah serangan yang cepat dari sisi kanan. Namun Ramdany gagal memanfaatkan pelaung tersebut setelah tendangan first timenya masih melambung di atas gawang.

Maladewa juga sempat membuka peluang di menit ke-29 namun Shifaz Hassan gagal memanfaatkan peluang karena bola lebih dulu diamankan Andritany. Sedangkan serangan-serangan Indonesia masih gagal dalam penyelesaian akhir

Di menit ke-40, Fandi Eko menceploskan bola namun telah lebih dulu dinyatakan off side. Ancaman berbahaya datang dari pemain Maladewa lewat sundulan namun Andritany masih mampu menepis bola ke atas gawang

Beberapa kali peluang Indonesia gagal dimanfaatkan oleh pemain Indonesia, termasuk sepakan kaki kanan Fandi Eko masih melenceng di samping gawang. Hingga turun minum kedudukan masih tetap 1-0 bagi Timnas U-23.

Di babak kedua, Garuda Muda langsung mengambil inisiatif serangan. Usaha Timnas U-23 pun berbuah hasil setelah Ferdinand Sinaga sukses menceploskan bola ke gawang Maladewa lewat sepakan kaki kanannya di menit ke-49.

Ini adalah gol kelima Ferdinand di Asian Games ini dan membuat Indonesia unggul 2-0. Serangan Indonesia masih berlanjut namun Fandi Eko gagal memanfaatkan peluangnya di depan gawang setelah digagalkan kiper Jazlan.

Bayu Gatra Sanggiawan akhirnya membuat Indonesia unggul 3-0 di menit ke-56 setelah melakukan kerjasama dengan Ferdinand sebelum menyelesaikannya dengan tembakan kaki kanannya ke dalam gawang Maladewa.

Pada menit ke-63, Andritany sempat mengerang kesakitan setelah lututnya mengalami benturan dengan pemain lawan dan mendapatkan perawatan. Kiper Timnas U-23 ini akhirnya digantikan oleh Teguh Amiruddin.

Baca Juga  Asian Games 2014: Tim Ganda Putra Sumbang Emas Kedua bagi Indonesia

Kiper pengganti Timnas U-23 sudah harus bekerja keras melakukan penyelamatan memblok tembakan Abdulla Asadhulla. Ancaman kembali datang dari Indonesia namun sundulan Ramdani belum tepat sasaran.

Begitu juga dengan tendangan bebas melengkung Ferdinand juga masih dapat ditepis oleh Jazlan di menit ke-74. Sementara Ramdani harus ditarik keluar setelah mengalami cedera setelah dilanggar pemain lawan.

Pada menit ke-80. Indonesia mendapatkan hadiah penalti setelah Ferdinand dilanggar pemain lawan. Ferdinand sendiri yang menjadi eksekutor dan melakukan tugasnya dengan baik dan membuat Indonesia unggul 4-0.

Sepakan kaki kiri Dedi Kusnandar di menit ke-86 masih melenceng. Namun pemain Indonesia kembali mendapatkan cedera setelah Dedy Kusnandar harus dibopong keluar karena dilanggar pemain Maladewa menjelang akhir laga.

Indonesia pun mampu mempertahankan keunggulannya hingga wasit meniupkan peluit panjang. Kini Timnas U-23 telah memastikan lolos ke-16 besar setelah mengantongi enam poin dari dua laganya, dan tinggal menghadapi Thailand di laga terakhir.

Susunan Pemain

Maladewa U-23: Jazlan; Numaan, Mohamed Samdhooh, Ali Amdhan, Ahmed Shaflu; Arif Mohamed, Shifaz Hassan, Mohamed Hamza, Yaamin Moosa, Irfan Mohamed; Abdulla Asadhulla.

Indonesia U-23: Teguh Amiruddin (Andritany Ardhiyasa 65); Dany Saputra, Victor Igbonefo, Manahati Lestusen, Alfin Tuasalamony; Rasyid Assahid Bakri (Ramdani Lestaluhu 74) , Fandi Eko, Achmad Jufriyanto, Bayu Gatra; Yandi Sofyan, Ferdinand Sinaga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *