TeknoFlas.com Pada bulan kemarin Samsung galaxy S 4 resmi di perkenalkan ke publik oleh pihak Samsung, dimana perangkat flagship dari Samsung ini akan hadir dalam 2 varian yakni 3G dan LTE akan tetapi belum ada penjelasan yang detail mengenai pemakain prosesor untuk negara yang sudah mendukung LTE, apakah memakai porosesor Exynos 5 Octa atau Snapdragon 600,
Seperti di ketahui bersama bahwa prosesor Exynos 5 Octa juga mendukung jaringan LTE. Berita yang berkembang mengatakan bahwa Galaxy S4 yang memakai proseor Exynos akan dirilis pertama kali di Rusia dan Ukraina dimana akan di sediakan dalam 2 pilihan warna yakni Black Mist dan White Frost. S
Selain pilihan warna Samsung galaxy S 4 ini juga akan di tawarkan dalam 2 varian kapasitas yang dapat dipilih yaitu 16GB dan 64GB, sedangkan versi 32GB tampaknya tidak jadi dirilis ke pasaran.
Seperti di kutip dari GSM Arena Rabu (4/3/2013) berikut ini rencana jadwal rilis Samsung galaxy S 4:
- Galaxy S4 3G 16 GB – Week 16
- Galaxy S4 3G 32 GB – DROPPED
- Galaxy S4 3G 64 GB – Week 24
- Galaxy S4 LTE 16 GB – Week 21
- Galaxy S4 LTE 32 GB – DROPPED
- Galaxy S4 LTE 64 GB – Week 24
Keterangan sebagai berikut ini
Week 16 adalah 15-21 April, Week 21 adalah 20-26 Mei, dan Week 24 adalah 10-16 Juni. Buat anda penggemar perangkat Samsung silahkan anda tungu kapan Samsung galaxy s 4 ini hadir di indonesia,