Harga Samsung Galaxy Grand 2 Terbaru Pertengahan September 2014

Harga Samsung Galaxy Grand 2 Terbaru Pertengahan September 2014

TeknoFlas.com – Pertengahan September 2014 ini tidak banyak perubahan pada harga ponsel Samsung Galaxy Grand 2, namun demikian tidak menutup kemungkinan harga Samsung Galaxy Grand 2 akan mengalami penurunan ataupun kenaikan karena harga pasar sangat tergantung pada rate dolar US. Seperti diketahui Samsung Galaxy Grand 2 hadir dengan berbagai spesifikasi yang menawan, diataranya adalah sebagai berikut.

Harga Samsung Galaxy Grand 2 Terbaru Pertengahan September 2014

Samsung Galaxy Grand 2 mengusung layar sentuh berukuran 5,25 inchi dengan kualitas HD resolusi 720 x 1280 piksel, hal ini membuat pandangan pengguna nyaman dalam menggunakan phablet keluarga Galaxy ini. Samsung Galaxy Grand 2 hadir dengan tiga pilihan warna yakni warna putih, hitam dan pink.

Untuk dapur pacu Samsung Galaxy Grand 2 ini dipersenjatai dengan processor Quad Core berkecepatan 1.2 GHz yang dipadukan dengan RAM sebesar 1,5 GB. Selain itu phablet ini sudah berjalan dengan menggunakan sistem operasi Android Jelly Bean 4.3.

Pada memory internal Galaxy Grand 2 sudah disematkan memori sebesar 8GB yang dilengkapi dengan slot microSD buat pengguna yang ingin menambahkan kapasitas memory. Untuk mendukung kinerja dan mobilitas Samsung Galaxy Grand 2 ditenagai baterai berkapasitas 2.600 mAh.

Terdapat kamera utama yang memiliki resolusi 8 MP, dan kamera depan beresolusi 1,9 MP. Serta video dengan kualitas yang full HD dengan durasi 1080p@30fps. Samsung Galaxy Grand 2 sudah didukung dengan jaringan HSPA, selain itu juga terdapat Bluetooth 4.0, WiFi dan GPS.

Harga Samsung Galaxy Grand 2 terbaru pertengahan September 2014 seperti dikutip TeknoFlas dari laman Lazada, Senin (15/09/2014) dibandrol dengan harga Rp. 3.522.000,-. Harga tersebut turun sedikit jika dibandingkan dengan awal bulan September lalu.

Baca Juga  Samsung Galaxy Camera EK-GC200 Akan Segera Hadir?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *