Hasil Kualifikasi Euro 2016 tadi malam

Klasemen dan Hasil Pertandingan Bola Kualifikasi Piala Eropa Tadi Malam Lengkap

Hasil Kualifikasi Euro 2016 tadi malam

TeknoFlas.com – Hasil pertandingan kualifikasi Euro 2016 sudah digelar, Senin (8/9/2014) dini hari WIB ada sebuah kejutan yang diberikan oleh timnas Albania yang mampu menang di kandang Portugal dengan skor tipis 0-1.

Bermain di Estadio Municipal de Aveiro, Albania mendapat gempuran hebat dari Portugal yang dimotori oleh Luis Nani. Namun solidnya lini pertahanan Albania yang dikomandoi oleh Ansi Agolli tak bisa dihancurkan oleh Portugal.

Albania malah bisa mencetak gol kemenangan pada menit ke-52. Striker Bekim Balaj melepaskan tendangan voli dari dalam kotak penalti Portugal setelah menerima umpan lambung dari rekannya. Bola yang mengarah ke pojok kanan gawang Portugal gagal dihentikan oleh Rui Patricio. Skor 1-0 untuk kemenangan Albania bertahan hingga bubaran.

Kekalahan itu membuat Portugal berada di posisi keempat klasemen Grup I karena belum mendapat poin. Sedangkan Albania berada di urutan kedua dengan raihan tiga poin.

Sementara itu, di Signal Iduna Park, Thomas Muller menjadi pahlawan kemenangan Jerman atas Skotlandia. Juara Piala Dunia 2014 menaklukkan Skotlandia dengan skor 2-1.

Muller mencetak dua gol pada menit ke-18 dan 70. Sementara gol balasan Skotlandia tercipta pada menit ke-70 melalui kaki Ikechi Anyala.

Kemenangan ini membuat Jerman berada di posisi kedua klasemen Grup D dengan mengemas tiga poin. Jerman kalah selisih gol dari Polandia yang menang 7-0 atas Gibraltar.

Hasil Lengkap pertandingan Kualifikasi Piala Eropa 2016 selengkapnya:

Grup D:

  • Georgia 1-2 Irlandia (Tornike Okriashvili 38’ / Aiden McGeady 24’, 90’)
  • Jerman 2-1 Skotlandia (Thomas Muller 18’, 70’ / Ikechi Anya 66’)
  • Gibraltar 0-7 Polandia (Kamil Grosicki 11’, 48’, Robert Lewandowski 50’, 54’, 86’, 90’, Lukasz Szukala 58’)
Baca Juga  Jadwal Lengkap Pertandingan Kualifikasi dan Format Euro 2016
Negara P W D L GD Pts
1 Polandia 1 1 0 0 7 – 0 3
2 Jerman 1 1 0 0 2 – 1 3
3 Irlandia 1 1 0 0 2 – 1 3
4 Georgia 1 0 0 1 1 – 2 0
5 Skotlandia 1 0 0 1 1 – 2 0
6 Gibraltar 1 0 0 1 0 – 7 0

Grup F:

  • Hungaria 1-2 Irlandia Utara (Tamas Priskin 75’ / Niall McGinn 81’, Kyle Lafferty 88’)
  • Kep. Faroe 1-3 Finlandia (Christian Holst 41’ / Riku Riski 53’, 78’, Roman Eremenko 82’)
  • Yunani 0-1 Rumania (Ciprian Marica 10’-p)
Negara P W D L GD Pts
1 Finlandia 1 1 0 0 3 – 1 3
2 Irlandia Utara 1 1 0 0 2 – 1 3
3 Rumania 1 1 0 0 1 – 0 3
4 Hungaria 1 0 0 1 1 – 2 0
5 Yunani 1 0 0 1 0 – 1 0
6 Kep. Faroe 1 0 0 1 1 – 3 0

Grup I:

  • Denmark 2-1 Armenia (Pierre-Emil Hojbjerg 65’, Thomas Kahlenberg 80’ / Henrik Mkhitaryan 49’)
  • Portugal 0-1 Albania (Bekim Balaj 52’)
Negara P W D L GD Pts
1 Denmark 1 1 0 0 2 – 1 3
2 Albania 1 1 0 0 1 – 0 3
3 Serbia 0 0 0 0 0 – 0 0
4 Armenia 1 0 0 1 1 – 2 0
5 Portugal 1 0 0 1 0 – 1 0

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *