Harga Smartfren Andromax G2 Terbaru Awal September 2014

Harga Smartfren Andromax G2 Terbaru Awal September 2014

TeknoFlas.com – Smartfren Andromax G2 hadir ke pasar gadget dengan membidik pasar kelas entry-level dengan mengusung spesifikasi yang cukup tinggi. Meski demikian harga yang ditawarkan cukup murah, yakni hanya 1 jutaan rupiah. Andromax G2 hadir dengan penampilan yang menarik dan elegan dengan sudut yang melengkung.

Harga Smartfren Andromax G2 Terbaru Awal September 2014

Andromax G2 meluncur dengan mengusung spesifikasi yang cukup tinggi di antaranya adalah dibekali dengan bentang layar sentuh yang cukup luas, yakni 4,5 inci dengan resolusi 480 x 854 piksel yang mengusung teknologi TFT kapasitif.

Untuk kinerja tentu tidak diragukan lagi, dengan dukungan prosesor quad-core berkecepatan 1,2GHz yang dari Qualcomm Snapdragon 200 yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 512MB membuat poonsel pintar dari Smartfren ini lihai dalam menjalankan banyak aplikasi.

Pada sisi kamera, Andromax G2 ini didukung oleh kamera belakang 5 megapiksel fixed focus dan kamera depan 1,3 megapiksel untuk video call. Fitur Andromax G2 ini cukup lengkap dengan hadirnya dukungan dual SIM CDMA – GSM, WiFi, Bluetooth, dan GPS.

Sedangkan pada sisi media penyimpanan, Andromax G2 dibekali dengan ruang simpan internal sebesar 4GB yang dapat diekspansi hingga 32GB melalui slot microSD. Smartphone Andromax G2 juga sudah berjalan pada sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean serta disokong oleh baterai berkapasitas 1750mAh.

Seperti TeknoFlas kutip dari laman Tabloid Pulsa, Selasa (02/09/2014) harga Smartfren Andromax G2 untuk awal September ini dibaderon dengan harga Rp 1.199.000,- Bagaimana? tertarik untuk membeli ponsel android dari Smartfren ini?

Baca Juga  Harga Smartfren Andromax T Baru dan Bekas Awal November 2014

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *