TeknoFlas.com – Baru-baru ini Smartfren meluncurkan ponsel terbarunya yakni Andromax G2 Touch Qwerty, Ponsel ini menawarkan fitur Qwerty dan touchscreen didalamnya. Meski memiliki keunggulan yang begitu menawan namun Smartfren membanderol handset terbarunya tersebut dengan harga yang sangat terjangkau.
Andromax G2 Touch Qwerty hadir dengan spesifikasi cukup mumpuni diantaranya menggunakan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean (Ready upgrade to Android 4.4 KitKat) serta menggunakan processor Snapdragon Dual Core 1,2 GHz Cortex A7.
Dengan mengusung dual SIM GSM CDMA Andromax G2 Touch Qwerty juga ditunjang dengan memori internal hingga 4 GB dan mampu menerima memori eksternal Micro SDHC hingga 32 GB, built in GPS dengan A-GPS support, Bluetooth 4,0 A2DP, serta Wi-Fi Hotspot (Tethering) hingga 5 pengguna.
Andromax G2 Touch Qwerty juga sudah hadir dengan Dual Camera 5 MPix (AF) dengan LED Flash dan kamera depan 1,3MPix. Andromax G2 Touch Qwerty juga ditanami dengan Snapdragon Quick Charge yang membuatnya mampu mengisi daya hingga 40 persen lebih cepat dari smartphone lainnya.
Untuk urusan harga sesuai dengan pantauan team TeknoFlas dari laman Smartfren, Selasa (02/09/2014) harga Andromax G2 Touch Qwerty untuk awal September 2014 ini dibanderol dengan harga Rp 999.000,- tentu sangat sepadan dengan spesifikasi yang ditawarkan.