TeknoFlas.com – Samsung Galaxy Chat termasuk dalam deretan smartphone kelas menengah ke bwah Samsung seperti Galaxy young dan juga galaxy star. Namun ada yang berbeda dari smartphone ini jika dibandingkan dengan smartphone Samsung entry level yang lain. Samsung galaxy chat menyediakan tombol fisik QWERTY sehingga pengguna bisa dengan mudah melakukan pengetikan yang lebih cepat dan menghindari kesalahan dalam menekan tombol. Meskipun terdapat tombol fisik namun tetap menyediakan layar sentuh kapasitif, sehingga pengguna bisa menggunakan jarinya untuk melakukan navigasi langsung dengan layar sentuh.
Samsung Galaxy Chat memiliki bentang layar 3 inchi dengan resolusi 240 x 320piksel. Terdapat dua kamera pada smartphone ini yakni pada kamera utama terdapat lensa berkekuatan 2MP dan kamera depan VGA. Pada smartphone ini juga telah dibenamkan memori internal sebesar 4GB lengkap dengan adanya slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga 32GB. Galaxy Chat akan berjalan diatas OS Android 4.0.3 (Ice Cream Sandwich).
Beberapa fitur konektifitas telah dibenamkan Samsung dalam Samsung Galaxy Chat yakni terdapat jaringan 3G, WiFi, GPS dan sudah menggunakan sistem operasi Android. Seperti namanya Galaxy Chat, smartphone ini sangat cocok untuk anda yang hobby bersosial media di facebook, whatshap, we chat, dll.
Dikutip dari Lazada, Selasa (2/9/2014) harga Samsung Galaxy Chat terbaru September 2014 ini dibandrol dengan harga berkisar Rp.950.000,- per unitnya untuk kondisi baru. Dan untuk kondisi second dihargai berkisar Rp. 700.000,-. Harga yang cukup terjangkau untuk handphone android buatan produsen terkemuka di dunia.