TeknoFlas.com – Pengguna Windows Phone saat ini boleh bersenang hati karena aplikasi yang di tunggu-tunggu sejak lama akhirnya meluncur dan dapat di unduh secara gratis. Dialah aplikasi BBM for Windows Phone yang akhirnya melucur dalam versi beta dan dapat dinikmati oleh pengguna ponsel ber-OS Windows Phone.
BBM atau yang lebih dikenal dengan BlackBerry Messanger untuk Windows Phone ini adalah salah satu aplikasi yang pling ditunggu-tunggu oleh banyak pihak. Kemudahannya dalam berkomunikasi dan fitur-fitur yang unik menjadikan aplikasi ini ditunggu banyak orang. Setelah sebelumnya dirilis versi private beta, kini perusahaan asal Kanada tersebut merilis Windows Phone versi beta secara resmi dan dapat di download di Windows Phone Store.
Aplikasi BBM for Windows Phone memiliki fitur yang tak jauh berbeda dengan BBM di Android atau iOS yang menawarkan 1 to 1 chat, group chat, BBM Group, organisasi kontak berdasarkan kategori, dan fitur lainnya. Perbedaanya dengan sistem operasi lainnya adalah, BBM versi Windows Phone ini menggunakan tampilan live tiles khas Windows Phone.
Karena masih dalam versi beta beberapa fitur andalan BBM seperti BBM Voice, BBM Channel, dan Glympse belum tersedia di BBM for Windows Phone. BlackBerry akan menghadirkan fitur tersebut melalui update berikutnya.
“Seiring popularitas BBM yang terus berkembang, kami sangat senang memiliki kesempatan untuk memperluas ketersediaan kepada masyarakat Windows Phone. Aplikasi BBM untuk Windows Phone adalah bab baru yang menarik untuk layanan BBM, dan kami sangat gembira bisa bekerja sama dengan Microsoft untuk memberikan tingkat baru kolaborasi untuk platform Windows Phone, ” kata John Sims, Presiden Global Enterprise Services di BlackBerry.