Gempa Pacitan Hari Ini Senin 14 Juli 2014 – Gempa bumi kembali terjadi di daerah Jawa Timur, tepatnya didekat pacitan Jawa Timur. Kekuatan gempa berskala 5,6 SR, belum dipastikan apakah berpotensi tsunami atau tidak.
Lokasi gempa tepatnya di 104 kilometer dari wilayah tenggara Pacitan, Jawa Timur.Melalui infromasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi sekitar pukul 12.05 WIB, Senin (14/7/2014). Kedalaman gempa sekitar 10 kilometer dan lokasinya berada di lautan.
Lama gempa hanya terjadi beberapa detik saja. Melalui jejaring sosial, baik facebook ataupun twitter banyak yang meninformasikan terjadinya gempa.Dampak dari gempa yang mengguncang pacitan pada jam 12.05 WIB, Senin 14 Juli 2014 tadi belum dapat dipastikan apakah menimbulkan kerusakan dan korban jiwa. gempa terasa dari Surabaya, Jogjakarta hingga Solo.