Samsung Galaxy Fame Juli 2014 Terbaru

Teknoflas.com – Samsung Galaxy Fame merupakan salah satu produk keluaran Samsung yang menyasar kelas menengah ke bawah. Smartphone entry level besutan Samsung ini sudah menjalankan sistem operasi Android 4.1.2 Jelly Bean. Smartphone ini hadir dengan menawarkan fitur dan spesifikasi yang menarik dengan harga yang relatif terjangkau. Samsung Galaxy Fame menambah daftar smartphone kelas entry level Samsung seperti Galaxy Chat, Galaxy mini, Galaxy young serta galaxy Star. Apa yang ditawarkan Samsung Galaxy Fame? Berikut spesifikasinya.

Samsung Galaxy Fame Juli 2014 Terbaru

Samsung galaxy Fame sama seperti pendahulunya hadir dengan layar touchscreen berukuran 3,5 inchi yang memiliki resolusi 320 x 480piksel. Kinerja smartphone ini didukung dengan prosessor 1GHz yang dipadukan dengan RAM sebesar 512MB. Meskipun galaxy fame termasuk dalam kelas entry level namun Samsung tetap memberikan kualitas yang baik sehingga dapat bersaing dengan pesaing dari vendor lain. Harga boleh sama, namun spesifikasi yang ditawarkan tetap menjadi yang utama.

Samsung galaxy Fame ini dibekali dengan kamera utama berkekuatan lensa 5 megapiksel lengkap dengan autofocus dan LED flash, sehingga dapat digunakan untuk foto dalam kondisi gelap. Selain itu terdapat pula kamera depan beresolusi VGA yang dapat digunakan untuk video call. Terdapat memori internal sebesar 4GB yang juga dilengkapi dengan slot microSD untuk memori eksternal hingga 32GB. Selain itu juga sudah dilengkapi dengan jaringan wiFi, GPS, bluetooth 4.0, micro USB, dan terdapat Radio FM.

Harga Samsung Galaxy Fame terbaru Juli 2014 seperti dikutip dari Lazada, Selasa (8/7/2014) berkisar diharga Rp. 1.600.000,- dalam kondisi baru dan juga sudah ada yang dijual dalam kondisi setengah pakai yang dihargai sekitar Rp. 1.250.000,-

Baca Juga  Harga Samsung Galaxy Fame Dibanderol 1,9 Jutaan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *