Teknoflas.com – Toko online Lazada.co.id telah membuka pemesanan smartphone Motorola Moto G sejak 5 Juni 2014 lalu dan kini stoknya hampir habis. Berdasarkan keterangan yang diposting di blog resminya, Lazada Indonesia telah menyiapkan sedikitnya 3000 unit Motorola Moto G telah disiapkan untuk pre-order dan kini hampir semuanya telah sukses terjual.
Smartphone Motorola Moto G adalah produk fenomenal yang telah ditunggu-tunggu kehadirannya di Indonesia. Apa istimewanya Motorola Moto G? Ponsel pintar Motorola Moto G ini menawarkan spesifikasi dan kualitas terbaik di kelas Rp 2 jutaan. Smartphone Motorola Moto G tersedia dalam dua varian, yakni 8GB yang dijual dengan harga Rp 1.949.000 dan 16GB dengan harga Rp 2.249.000.
Motorola Moto G memang memberikan spesifikasi di atas rata-rata dan mengalahkan semua kompetitornya di kelas menengah. Lalu seperti apa spesifikasi yang ditawarkan oleh Motorola Moto G? Motorola membekali Moto G dengan bentang layar sentuh 4,5 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel berteknologi IPS kapasitif dengan kerapatan mancapai 326ppi yang mampu memberikan sudut pandang yang luas dan warna yang natural, serta dilindungi oleh lapisan anti gores dari Gorilla Glass 3.
Performa yang ditawarkan Motorola Moto G ini bisa dikatakan yang terbaik di kelasnya berkat sokongan dari prosesor quad-core berkecepatan 1,2GHz dengan chipset Qualcomm Snapdragon 400 yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 1GB. Kinerjanya dalam menjalankan aplikasi sehari-hari atau multitasking cukup tinggi dan buka tutup aplikasi tanpa lag.
Ponsel pintar Motorola Moto G ini mampu menangani game-game populer saat ini tanpa masalah berkat sokongan pengolah grafis dari Adreno 305. Keunggulan yang ditawarkan oleh Motorola Moto G dibandingkan dengan pesaingnya adalah sistem operasi yang digunakan karena smartphone ini telah menggunakan sistem operasi Android 4.4 Kitkat terbaru.
Sisi kamera, Motorola Moto G ini juga cukup mumpuni di kelasnya berkat hadirnya kamera 5 megapiksel autofokus yang didukung oleh LED flash untuk memotret di tempat yang kuarng cahaya dan kamera depan yang dapat digunakan untuk video chat atau foto selfie.
Pabrikan asal negeri paman sam ini membekali Motorola Moto G dengan dukungan fitur WiFi, Bluetooth, GPS, port microUSB, dan FM Radio. Kebutuhan daya smartphone canggih ini disokong oleh baterai 2070mAh.
Secara umum, spesifikasi yang ditawarkan oleh Motorola Moto G ini jelas lebih tinggi jika dibandingkan dengan para pesaingnya. Smartphone ini bisa dikatakan sebagai smartphone yang paling layak beli di kelas Rp 2 juta-an.
Saat ini stok Motorola Moto G di Lazada.co.id sudah hampir habis dan belum ada informasi apakah akan ada penambahan stok lagi atau tidak. Bagi Anda yang berminat memiliki smartphone Motorola Moto G dapat langsung melakukan pemesanan di situs resmi Lazada.co.id.
Pre-order Motorola Moto G di Lazada ini juga hadir dengan promo cashback dan cicilan 0% dengan menggunakan kartu kredit dari bank-bank ternama di tanah air.
Smartphone Motorola Moto G ini hanya bisa didapatkan di Lazada.co.id karena sejak awal telah dipasarkan secara eksklusif melalui toko online tersebut. Segera lakukan pemesanan atau pre-order Motorola Moto G di Lazada.co.id sebelum kehabisan!