Pengumuman UN SMA 2014

Pengumuman UN SMA Dijadwalkan 20 Mei 2014 Besok

TeknoFlas.com – Berita pendidikan, 20 Mei 2014 besok siswa SMA akan mendapatkan pengumuman hasil UN SMA. Dikabarkan Sebanyak 7.811 siswa SMA dinyatakan tidak lulus. Hal ini dikicaukan akun Twitter Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan @Kemdikbud_RI Senin 19 Mei 2014 mengutip penjelasan Mendikbud M. Nuh dalam jumpa pers.

Pengumuman UN SMA 2014

Dalam kicauan Twitter Kemdikbud, tentang pengumuman hasil UN SMA 2014 menyebutkan Ryan Aditya Moniaga adalah murid SMA Kanisius Jakarta meraih niai tertinggi dari jurusan IPA dengan nilai 58,05, sedangkan Nur Afifah Widyaningrum dari SMAN 1 Yogyakarta meraih nilai tertinggi jurusan IPS, 55,05.

Untuk tingkat kelulusan tahun ini turun 0,02% dari prosentase tahun lalu. Pada tahun 2013, dari 1.581.286 siswa peserta hanya 8.250 yang tidak lulus. Ini berati tingkat kelulusan miliki prosentase 99,48 persen. Sedangkan tahun ini capai 99,50 persen.

Pengumuman UN SMA tahun 2014 ini tidak dimajukan atau ditunda. Kepastian tentang pengumuman hasil ujian nasional tingkat sekolah menangah atas sederajat (UN SMA) 2014 tetap pada 20 Mei dilansir oleh laman resmi Kementerian Pendidikan Kebudayaan (Kemdikbud), www.kemdikbud.go.id.

Baca Juga  Situs Litbang Kemendikbud go Id Down Saat Pengumuman Hasil UN SMA Hari ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *