Motorola Moto G Ferrari Edition Meluncur di Meksiko

Teknoflas.com – Tak hanya merilis ponsel pintar murah Moto E, Motorola juga memperkenalkan smartphone Moto G Ferrari Edition di Meksiko. Berdasarkan informasi yang telah berhasil dihimpun, Moto G Ferrari Edition ini baru tersedia untuk pasar Meksiko saja dan belum diketahui kapan dirilis ke pasar global.

Moto G Ferrari

Penampilan Motorola Moto G Ferrari Edition ini tak jauh berbeda dengan Moto G standar dari segi bentuk. Perbedaan paling mencolok adalah casing bagian belakang yang berlogo Ferrari. Tak hanya itu, bagian atas earpiece juga terdapat tulisan Ferrari.

Keunggulan utama dari Moto G Ferrari Edition adalah bahan yang digunakan untuk casung belakang adalah kevlar yang sering digunakan untuk membuat pakaian anti peluru. Harga yang ditawarkan oleh Moto G Ferrari Edition adalah $387 atau sekitar Rp 4,3 juta.

Moto G Ferrari Edition mengusung spesifikasi yang sama dengan Moto G standar, yakni dibekali dengan bentang layar sentuh 4,5 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel berteknologi IPS kapasitif dengan kerapatan mancapai 314ppi. Tak hanya itu, layar Moto E juga dilindungi oleh lapisan anti gores dari Gorilla Glass 3.

Performa yang ditawarkan oleh Moto G ferrari Edition besutan Motorola sama dengan Moto G standar yang ditenagai oleh prosesor quad-core berkecepatan 1,2GHz yang diduga kuat adalah Qualcomm Snapdragon 400 yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 1GB.

Sisi kamera, Moto G Ferrari Edition ini dipersenjatai oleh kamera 5 megapiksel autofokus yang didukung oleh LED flash dan kamera depan. Tak hanya itu, Motorola Moto G Ferrari Edition juga telah disematkan sistem operasi Android 4.4 KitKat terbaru.

Motorola Moto G Ferrari Edition ini didukung oleh ruang simpan internal sebesar 16GB tanpa dibekali slot microSD. Moto G juga didukung hadirnya fitur WiFi, Bluetooth, GPS, port microUSB, 4G LTE, dan FM Radio, serta disokong baterai 2070mAh.

Baca Juga  Kesadaran Publik Terhadap Contactless Kian Tinggi Karena Produk Apple Pay?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *