Teknoflas.com – LG G Pro 2 adalah sebuah smartphone dengan layar besar atau yang sering disebut phablet (phone/phablet). Produk LG G Pro 2 ini dirancang untuk bersaing dengan phablet kelas atas lainnya, seperti Samsung Galaxy Note 3 Neo. Saat ini harga phablet LG G Pro 2 terbaru Mei 2014 di Indonesia adalah Rp 7.499.000.
LG G Pro 2 mirip dengan LG G2 yang meletakkan tombol volume dan power/lock dibagian belakang badan ponsel. Penampilan LG G Pro 2 ini sekilas juga tak jauh berbeda dengan smartphone flagship LG. Produsen asal Korea Selatan ini menghadirkan LG G Pro 2 untuk meneruskan kesuksesan LG G Pro generasi pertama.
LG G Pro 2 menggunakan layar berukuran 5,9 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel jenis IPS. Bandingkan dengan LG G Pro generasi pertama yang mengusung layar 5,5 inci. Layar berukuran besar ini sangat nyaman digunakan untuk pelbagai keperluan, seperti menonton video, browsing, dan membaca ebook.
Performa LG G Pro 2 ditopang oleh prosesor quad-core berkecepatan 2,26GHz dari Qualcomm Snapdragon 800 yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 3GB. Sektor grafis, LG G Pro 2 cukup gahar berkat sokongan pengolah grafis dari Adreno 330.
Phablet LG G Pro 2 ini juga memiliki keunggulan di sektor kamera yang mengusung resolusi 13 megapiksel berteknologi OIS+ untuk mencegah hasil jepretan kabur karena guncangan atau goyangan. Tak lupa, LG G Pro 2 juga disematkan kamera depan 2,1 megapiksel untuk foto selfie atau video call.
Keunggulan LG G Pro 2 adalah hadirnya Knock Code yang merupakan evolusi dari fitur KnockOn. Knock Code ini memungkinkan pengguna membuka kunci perangkat dengan menyentuh layar dan dipadukan dengan kombinasi spesifik untuk meningkatkan kemanan.
LG G Pro 2 juga didukung fitur lengkap, yakni 4G LTE, 3G HSPA, Bluetooth, GPS, WiFi, dan NFC. Tak hanya itu, LG G Pro 2 dibekali dengan memori internal sebesar 16GB atau 32GB yang dapat diperluas melalui slot microSD.