Teknoflas.com Rumor terbaru saat ini datang dari salah satu produsen Android Cina, yaitu ZTE yang akan menelurkan produk terbarunya yang nantinya diharapkan mampu bersaing dengan ponsel cerdas merk lainnya. Teknologi canggih ini dikenal dengan sebutan ZTE Quantum yang akan memulai sosok ponsel cerdasnya, sehingga dapat meramaikan pangsa pasar teknologi smartphone saat ini
Ponsel pintar ini kabarnya akan mengusung beberapa fitur lebih tinggi, jika dibaningkan dengan ZTE terdahulunya. Sehingga produk anyarnya dapat bersaing dengan beberapa smartphone lain dikelasnya. Selain itu beberapa sumber lain juga mengatakan bahwa produk unggulan ZTE ini telah melakukan masa uji coba yang dilakukan oleh operator Sprint, Seperti yang dilansir dari laman Android Police, kamis (21/3/2013).
Selain itu Smartphone juga akan dianugerahi dengan besarnya bentang layar yang berukuran 5 inci dengan resolusi HD 720p. Bahkan ZTE Quantum ini akan diotaki dengan prosesor Dual Core Snapdragon S4 MSM8960 dengan kecepatan 1.5GHz, GPU Adreno 225 serta RAM berkapasitas 1GB. selain itu ZTE ini juga akan diperlengkap dengan keberadaan memori internal yang berkapasitas hingga 4GB.
Dengan berbekal tekad keyakinan serta semangat yang membara dan banyaknya spesifikasi serta fitur program yang akan diusungnya, pihak ZTE optimis akan meraih hasil yang sempurna serta akan memasarkan ZTE Quantum ini secara global.