Teknoflas.com – Belum lama ini muncul kabar bahwa Sony akan menggelontorkan smartphone Xperia G untuk pasar Indonesia. Informasi ini diperkuat oleh munculnya smartphone misterius Sony dengan kode D5103 di situs POSTEL Indonesia. Banyak yang menduga bahwa smartphone misterius tersebut adalah Xperia G.
Sony Xperia G sendiri sebelumnya pernah muncul di situs GFX Bench dan menampilkan informasi mengenai spesifikasinya secara umum. Xperia G sendiri diperkirakan akan membidik pasar kelas menengah dan mengusung spesifikasi yang mirip dengan Motorola Moto G.
Berdasarkan informasi dari situs POSTEL Indonesia, smartphone Sony Xperia G telah berstatus SP3 Balai Uji yang berarti smartphone tersebut tengah diuji oleh lembaga yang berwenang. Setelah smartphone tersebut lulus uji, maka tak lama lagi akan meluncur ke pasar.
Sony Xperia G ini diperkirakan akan diluncurkan pada semester kedua tahun ini dan bersaing di pasar kelas menengah. Sayangnya, sampai saat ini belum diketahui berapa harga dari smartphone Sony Xperia G ini. Diperkirakan, harganya berkisar antara Rp 3 juta hingga 3,5 juta.
Salah satu keunggulan yang ditawarkan oleh smartphone Xperia G besutan Sony ini adalah telah menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat. Sony kabarnya membekali Xperia G dengan bentang layar sentuh 4,8 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel berteknologi TFT LCD kapasitif.
Xperia G kemungkinan mengusung kamera belakang resolus 8 megapiksel yang disematkan sensoe Exmor RS dan didukung autofokus, serta LED flash. Tak sampai di situ, Xperia G juga dibekali dengan kamera depan dengan resolusi 1,3 megapiksel, dilansir dari GSM Arena (05/04/2014).
Kinerja smartphone Sony Xperia G ini diperkirakan tak jauh berbeda dengan Motorola Moto G yang ditenagai oleh prosesor quad-core berkecepatan 1,2GHz dari Qualcomm Snapdragon 400 yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 1GB. Urusan grafis, Xperia G mempercayakannya pada pengolah grafis dari Adreno 330.