TeknoFlas.com – Banyaknya pengguna aplikasi BBM pada platform Android dan iOS mendorong perusahaan pemilik aplikasi BBM yakni BlackBerry mengembangkan usahanya untuk memonetisasi aplikasinya tersebut. Hal tersebut terlihat dengan adanya update terbaru pada aplikasi BBM yang membawa beberapa perbaruan seperti fitur BBM Shop.
Update aplikasi BBM yang dimulai sejak 1 april kemarin membawa fitur BBM Shop yakni sebuah fitur yang menyediakan pesan sticker yang dapat dimiliki pengguna aplikasi chating terpopuler tersebut, namun pengguna harus membayar dahulu sebelum dapat menikmati sticker dengan harga rata-rata Rp 23 ribu.
Seperti dikutip TeknoFlas dari CrackBerry, Rabu (2/4/2014) kehadiran fitur BBM Shop atau toko sticker BBM ini merupakan upaya BlackBerry dalam mencari pemasukan atau keuntungan. Hal ini tentu membuat lega para pengguna yang khawatir akan disisipkannya iklan pada aplikasi BBM. Sebelumnya aplikasi chating BBM hanya dilengkapi dengan sticker dengan ukuran yang kecil tanpa dipungut biaya.
Kini sejumlah sticker dengan ukuran besar sudah tersedia di BBM Shop yang bisa di unduh oleh pengguna dengan membayar terlebih dahulu, namun jangan khawatir bagi anda yang suka dengan gratisan karena BBM shop menyediakan sticker gratis juga, tentunya dengan model dan bentuk biasa hanya ukuran saja yang berbeda.