Samsung Galaxy S5 Zoom

Inikah Spesifikasi Samsung Galaxy S5 Zoom?

TeknoFlas.com – Belum lama ini beredar bocoran tentang spesifikasi Samsung Galaxy S5 Zoom yang menyebutkan bahwa produk tersebut akan disematkan kamera dengan resolusi 20 megapiksel dan ditopang oleh prosesor quad-core berkecepatan 1,6GHz yang mampu menghasilkan kinerja tinggi.

Samsung Galaxy S5 Zoom

Tak lama setelah kehadiran smartphone Galaxy S5, kini Samsung telah menyiapkan Galaxy S5 Zoom yang notabene penerus Galaxy S4 Zoom yang dibekali sejumlah peningkatan spesifikasi dan fitur yang diusungnya. Sebuah sumber anonim telah mengungkapkan spesifikasi Galaxy S5 Zoom secara garis besar.

Samsung Galaxy S5 Zoom masih mengusung konsep yang sama dengan Galaxy S4 Zoom, yakni mengawinkan smartphone Android dengan kamera digital menjadi sebuah perangkat yang pintar dan mampu menjepret foto dengan kualitas yang setara dengan kamera saku.

Pabrikan asal Korea Selatan ini dikabarkan membekali Galaxy S5 Zoom dengan sensor berteknologo CMOS 20 megapiksel yang didukung oleh fitur autofokus dan Xenon flash. Tak hanya itu, Samsung juga membekali Galaxy S5 Zoom dengan fitur-fitur khas kamera saku, yakni OIS (Optical Image Stabilization) dan kemampuan melakukan optical zoom.

Galaxy S5 Zoom kemungkinan akan dibekali Samsung dengan bentang layar sentuh 4,8 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel dan menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat. Tak hanya itu, Galaxy S5 Zoom jiga didukung oleh ruang simpan internal sebesar 16GB yang dapat diperluas melalui dukungan slot microSD.

Sisi performa, Samsung Galaxy S5 Zoom ini didukung oleh prosesor quad-core berkecepatan 1,6GHz yang dikawinkan dengan memori RAM sebesar 2GB yang mampu melahap aplikasi berat maupun menjalankan aplikasi multitasking.

Seperti yang dilansir dari GSM Arena (24/03/2014), sampai saat ini belum diketahui kapan Galaxy S5 Zoom akan diluncurkan ke pasar. Harga smartphone Galaxy S5 Zoom ini juga masih belum terungkap.

Baca Juga  Samsung Siapkan Galaxy S5 Active Dan Galaxy S5 Zoom

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *