TeknoFlas.com – Layanan aplikasi chating WhatsApp sempat mengalami down selama sehari kemarin, Senin (23/2/2014). Hal ini langsung ditanggapi oleh Jan Koum pemilik aplikasi yang baru saja diakuisisi oleh Facebook dengan nominal yang fantastis.
Dalam pernyataan maafnya Jan Koum juga menyebutkan alasan matinya layanan WhatsApp tersebut bisa terjadi. “Ini merupakan matinya layanan kami yang terbesar darn terlama yang terjadi dalam sejarah kami dan merugikan seluruh pengguna,” sebutnya. Demikian seperti dikutip TeknoFlas dari TheVerge, Minggu (23/02/2014).
Sang pemilik WhatsApp juga menyebutkan bahwa masalah sendiri disebabkan karena adanya kesalahan dalam router jaringan sehingga server WhatsApp tidak bisa diakses. Meski tidak dijelaskan secara detail namun Koum sangat menggambarkan bahwa masalah ini muncul bukan karena akuisisi WhatsApp oleh Facebook.
Menurut Koum pihaknya sangat mengambil banyak pelajaran penting dari down-nya aplikasi miliknya tersebut. “Kami yakin ini merupakan yang terakhir dan tidak akan terjadi lagi di masa mendatang,” janjinya. bagaimana menurut sahabat TeknoFLas?