TeknoFlas.com – Harga smartphone Samsung Galaxy Core terbaru Februari 2014 sedikit mengalami penurunan. Saat ini Samsung Galaxy Core adalah salah satu smartphone terlaris di kelas menengah bersama rekan sepabrikan, yakni Samsung Galaxy Ace 3. Permintaan Galaxy Core di pasar Tanah Air cukup tinggi.
Samsung Galaxy Core menawarkan beberapa kelebihan yang membuat konsumen tertertarik. Salah ssatu kelebihan Galaxy Core adalah membawa nama besar Samsung yang saat ini adalah pemimpin pasar ponsel dan smartphone di dunia saat ini.
Tak hanya itu, Galaxy Core ini juga disematkan sejumlah fitur terbaik khas Samsung, antara lain adalah S Voice dan antarmuka TouchWiz UI yang intuitif. Samsung Galaxy Core ini juga datang dengan desain elegan yang membulat, khas keluaran pabrikan asal Korea Selatan tersebut.
Samsung Galaxy Core ini dilengkapi layar berukuran 4,3 inci jenis kapasitif toucscreen yang telah mendukung multi-touch dengan resolusi 480 x 800 piksel. Smartphone Galaxy Core ini dibeekali dengan sistem operasi Android 4.1.2 Jelly Bean. Sayangnya, tak diketahui apakah Galaxy Core ini mendapat update Android versi baru atau tidak.
Kinerja Samsung Galaxy Core juga cukup baik dengan dukungan prosesor dual-core ARM Cortex-A5 berkecepatan 1,2GHz Qualcomm Snapdragon S4 Play yang dilengkapi dengen memori RAM sebesar 1GB. Kinerja gaming Galaxy Core cukup standar dengan grafis dari Adreno 203.
Sisi kamera, Samsung Galaxy Core mengandalkan kamera utama dengan resolusi 5 megapiksel dengan fitur autofokus dan LED flash untuk memotret di tempat gelap. Samsung Galaxy Core juga dilengkapi dengan kamera depan. Tak sampai di situ, Galaxy Core juga dilengkapi fitur WiFi, Bluetooth, GPS, dual SIM, dan 3G HSDPA.
Samsung Galaxy Core disokong baterai 1800mAh dan mampu bertahan untuk penggunaan harian. Smartphone Galaxy Core ini dilengkapi dengan memori sebesar 8GB yang dilengkapi dengan slot microSD. Harga Samsung Galaxy Core saat ini yang dikutip dari Lazada adalah Rp 2.499.000 atau Rp 2,5 juta.