Harga Samsung Galaxy S5
Ilustrasi

Harga Samsung Galaxy S5 Dikabarkan Sekitar Rp.13 Jutaan

TeknoFlas.com – Flagship terbaru dari Samsung yakni Galaxy S5 memang belum resmi diluncurkan, akan tetapi banyak sekali rumor yang sudah beredar di dunia maya sampai saat ini, selain rumor mengenai spesifikasi yang dibawakan, kali ini hadir rumor terbaru seputar harga Galaxy S5 ini.

Bocoran mengenai harga Galaxy S5 ini diungkapkan oleh blog teknologi SamMobile. Sebelumnya memang sudah beredar potongan-potongan gosip yang beredar luas, namun belum menjadi satu bentuk utuh.

Harga Samsung Galaxy S5
Ilustrasi

Gosip tersebut masih belum sejelas saat ini dan masih perlu dipertanyakan kebenarannya. Nah, kabar yang satu ini, seperti TeknoFlas kutip dari SamMobile, Rabu (15/1/2014), bersumber langsung dari orang dalam Samsung.

Mengutip sumber tersebut, SamMobile menyebutkan Galaxy S5 akan menggunakan Layar selebar 5,25 inch dengan resolusi 2560×1440. kamera 16 megapixel disematkan pada bagian belakang bodi smartphone ini. Prosesor yang menjadi otaknya bisa Exynos 6 atau Snapdragon 805, bergantung ada tidaknya dukungan 4G LTE pada ponsel tersebut.

Untuk OSnya, Galaxy S5 diprediksikan akan menggunakan OS terbaru yakni Android KitKat. Untuk casing, Galaxy S5 akan dilengkapi dengan 2 pilihan bahan. Karena sumber tersebut mengatakan Samsung akan menawarkan dua versi Galaxy S5 yakni yang berbahan metal dan satunya lagi casing plastik.

Tampaknya Samsung akan mengikuti jejak Apple dengan menawarkan dua versi ponsel. Tentu Anda masih ingat, Apple beberapa waktu lalu menawarkan iPhone 5C yang bermaterial plastik, dan iPhone 5S yang lebih premium.

Lebih jauh lagi, bocoran kali ini menyebutkan perkiraan harganya. Kabarnya, smartphone terbaru Samsung ini akan dipasarkan dengan harga sekitar USD 1.092 atau sekitar Rp 13 juta untuk versi metal, dan USD 887 atau sekitar Rp 10,6 juta untuk versi plastik.
Dengan harga semahal itu masikah anda berniat membeli ponsel terbaru dari Samsung ini?

Baca Juga  Layar Samsung Galaxy S5 Telah Diroduksi Masal?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *