Samsung Galaxy S5 Gunakan Prosesor Exynos 64-bit

Samsung Galaxy S5 Hampir Pasti Menggunakan Prosesor Exynos 64-bit

TeknoFlas.com – Rumor mengenai pengembangan perankat generasi ke 5 untuk Galaxy Series terus berkembang, setelah beberapa saat yang lalu ada sebuah berita yang menyebutkan bahwa penggunaan Prosesor Exynos 64-bit untuk perangkat teranyar dari Samsung tersebut behembus, kini kabar mengenai kepastian pihak Samsung menggunakan prosesor teknologi terbaru tersebut diungkap.

Samsung Galaxy S5 Gunakan Prosesor Exynos 64-bit

Pengembangan Prosesor Exynos 64-bit ini dilaporkan sudah memasuki tahap akhir, demikian seperti dikutip TeknoFlas dari ITToday, Senin (28/11/2013) menyebut bahwa pihak Samsung sudah melewati tahap pengembangan bagian yang paling sulit. Saat ini chip dengan teknologi terbaru tersebut masuk dalam proses pengerjaan teknis akhir dan logistik.

Smartphone flagship Galaxy S5 adalah smartphone pertama yang akan memakai prosesor Exynos 6 dengan arsitektur 14nm dan dukungan 64-bit. Selain itu, generasi berikutnya Samsung Exynos CPU memiliki fitur big.LITTLE dengan konfigurasi octa-core ARM dengan core Cortex-A53/A57. Kabarnya kedelapan core nya dapat beroperasi secara bersamaan menggunakan setengah kekuatan yang saat ini digunakan Exynos 5420.

Selain penggunaan proseor terbaru, Samsung Galaxy S5 juga dikabarkan akan dilengkapi dengan kamera Sony 16 megapiksel berteknologi OIS (Optical Image Stabilization), RAM 4GB, Android 4.4 KitKat, hingga sensor pemindai mata yang lebih canggih dari pemindai sidik jari milik iPhone 5S.

Kabarnya Samsung Galaxy S5 akan meluncur pada tahun 2014 mendatang.

Baca Juga  Samsung Galaxy S5 Siap Dipasarkan 2 Maret 2014

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *